Salin Artikel

Sakira, Bocah 9 Tahun Hilang Saat Mandi di Sungai, Temannya Bilang Dimakan Buaya

AMBON, KOMPAS.com - Seorang bocah bernama Sakira Natania Safrulla (9) warga Desa Kaki Aer, Kecamatan Namlea, Kabupaten Buru, Maluku, dilaporkan hilang saat sedang mandi di sungai di desanya bersama sejumlah temannya.

Bocah perempuan itu dilaporkan hilang diduga karena dimangsa sekor buaya di sungai tersebut pada Rabu (13/10/2021) sore.

Saat ini, tim SAR gabungan dan anggota polres setempat bersama masyarakat masih terus mencari bocah tersebut.

“Dari keterangan teman-teman korban yang mandi bersama dengannya, korban ini di mangsa buaya,” kata Sub Bagian Humas Polres Pulau Buru, Aipda Djamaludin kepada Kompas.com, Kamis (14/10/2021).

Djamaludin menuturkan, korban bersama sejumlah teman sebayanya bermain sambil mandi di sungai di desa itu pada pukul 15.30 WIT.

Namun, berselang satu jam kemudian korban hilang di sungai tersebut.

Djamaludin menyebut, sejumlah rekan korban sempat melihat korban dimangsa buaya sebelum akhirnya hilang.

“Teman-teman korban melaporkan satu jam kemudian bahwa korban di makan buaya,” ujar dia.


Setelah mendapatkan laporan tersebut, pihaknya bersama tim SAR Pos Namlea langsung melakukan pencarian di sungai tersebut.

Pencarian korban dilakukan dengan menggunakan kapal KP.XVI-1008 dan sejumlah kapal nelayan dengan menyisir sungai tersebut hingga ke muara sungai.

“Sampai malam ini bocah itu belum juga ditemukan,” ujar dia.

Insiden warga di tewas karena di makan buaya di Sungai Kaki Aer, Pulau Buru sudah beberapa kali terjadi.

Beberapa ekor buaya yang kerap muncul di sungai tersebut telah dibunuh warga desa setempat. 

https://regional.kompas.com/read/2021/10/14/182528178/sakira-bocah-9-tahun-hilang-saat-mandi-di-sungai-temannya-bilang-dimakan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke