Salin Artikel

Kasus Covid-19 di Banyumas Turun Drastis, Beberapa Hari Nol Kematian Pasien

Bupati Banyumas Achmad Husein memaparkan, kasus kematian bulanan hingga 10 Oktober 2021 tercatat sebanyak 6 orang.

Kasus kematian harian fluktuatif antara satu hingga dua kasus.

Bahkan, dalam beberapa hari sempat tercatat tidak ada kasus kematian akibat Covid-19.

"Bulan ini ada lima hari dengan kasus kematian nol, yaitu pada tanggal 1, 3, 4, 6, dan 7 Oktober 2021," kata Husein kepada wartawan, Senin (11/10/2021).

Kasus kematian terbanyak pada bulan ini terjadi pada Minggu (10/10/2021) dengan jumlah dua orang. Sisanya kasus kematian tercatat satu orang per hari.

Jumlah tersebut menurun drastis dibanding kasus kematian pada September 2021 yang tercatat 74 kasus, kemudian Agustus (366) dan tertinggi pada bulan Agustus (777).

Sementara itu, penambahan kasus baru pada bulan ini juga menurun drastis.

Husein memaparkan, kasus bulanan hingga 10 Oktober tercatat 58 kasus.

Jumlah tersebut menurun drastis dibanding bulan September dengan 773 kasus, Agustus (3.624) dan tertinggi pada Juli (13.720).

Meski kasus telah menurun drastis, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Banyumas Sadiyanto meminta masyarakat tetap menaati protokol kesehatan.

"Tetap jaga prokes pakai masker, jaga jarak, cuci tangan, hindari kerumunan, dan kurangi mobilitas yang tidak perlu," imbau Sadiyanto.

https://regional.kompas.com/read/2021/10/11/114749978/kasus-covid-19-di-banyumas-turun-drastis-beberapa-hari-nol-kematian-pasien

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke