Salin Artikel

Mahasiswa UMP Ciptakan Robot SAR, Bisa Padamkan Api dan Selamatkan Korban Kebakaran

Robot yang diberi nama MJD (Mumtaz jiddan) ini diklaim mampu melewati rintangan dan mematikan api.

Tak hanya itu, robot canggih ini juga dapat mengidentifikasi dan menyelamatkan korban yang berada di dekat api.

Ketua tim teknik UMP, Dio Yudha Saputra mengatakan, proses perakitan robot SAR ini dilakukan dalam kurun waktu tiga bulan bersama rekan timnya, Sigit Dwi Prayogo, Adinda Putri Apriliana dan Muhammad Dhiya'Ul Haq S.

“Kelebihan utama robot ini bergerak secara otomatis. Dari segi bentuk, robot ini mirip seperti laba laba dan merupakan robot berkaki (bukan robot beroda, red) yang bergerak dengan cara melangkah sehingga dapat lebih menyesuaikan diri menghadapi rintangan,” kata Dio, Selasa (28/9/2021).

Dengan mekanisme gerak tumpu pada kaki, robot SAR mampu melewati medan yang telah diberi banyak rintangan.

Sistem pemadaman api di dalam robot ini menggunakan penyemprot air. Lalu robot ini juga dapat mencari dan membawa korban kebakaran ke ruang yang lebih aman.

“Dari segi fungsi robot ini dapat mendeteksi dan memadamkan api, serta mencari dan menyelamatkan korban,” jelas Dio.

Rencananya, robot temuan mahasiswa UMP ini akan diikutkan dalam Kontes Robot Indonesia (KRI) pada cabang Robot SAR tahun 2021.

“Dengan adanya kegiatan robotika ini diharapkan bisa memotivasi mahasiswa untuk dapat menerapkan teknologi robotika dalam dunia nyata,” kata Kaprodi Teknik Elektro UMP Itmi Hidayat Kurniawan.

https://regional.kompas.com/read/2021/09/28/162023278/mahasiswa-ump-ciptakan-robot-sar-bisa-padamkan-api-dan-selamatkan-korban

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke