Salin Artikel

Cerita Warga Klaten Rela Tak Sarapan demi Bertemu Jokowi dan Ganjar Pranowo

KOMPAS.com - Kedatangan Presiden Joko Widodo dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Desa Segaran, Delanggu, Klaten, mendapat antusias warga.

Salah satu warga mengaku rela tak sarapan agar dapat bertemu dengan Jokowi dan Ganjar, Senin (13/9/2021).

"Seneng banget mas rasanya, ndak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Ini lho warga belum sarapan semua, demi pengen lihat pak Jokowi dan pak Ganjar. Alhamdulillah, terimakasih pak Jokowi, pak Ganjar, sudah mau mengunjungi desa kami, desa kecil yang kumuh," kata Sri Mulyaningsih (44), dilansir dari Tribunjateng.com.

Sri menceritakan, sejak subuh dirinya sudah membersihkan rumahnya. Dirinya bahkan rela membuatkan minuman untuk tentara dan Paspampres yang sudah bersiaga terlebih dahulu di desanya.

Pengalaman menarik juga diungkapkan Anik (53), yang mengaku sempat bermimpi desanya didatangi banyak orang.

"Saya itu sempat mimpi, ada banyak orang datang ke kampung sini. Eh jarak satu minggu, pak Jokowi dan pak Ganjar tindak mriki (datang ke sini). Ya Allah, senang banget rasanya mas. Berkah sekali," ucapnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan rombongan tiba di Desa Segaran sekitar pukul 08.30 WIB.


Saat itu warga sudah ramai di pinggir jalan desa untuk menyambut Jokowi dan Ganjar serta rombongan.

Agenda Presiden Jokowi dan Ganjar adalah meninjau pelaksanaan vaksinasi dari rumah ke rumah atau door to door di Desa Ngledok, Segeran.

Selain meninjau vaksinasi, Presiden Jokowi juga memberikan sejumlah bantuan kepada warga.

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul: Video Warga Segaran Klaten Senang Didatangi Jokowi dan Ganjar

https://regional.kompas.com/read/2021/09/13/183443478/cerita-warga-klaten-rela-tak-sarapan-demi-bertemu-jokowi-dan-ganjar-pranowo

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke