Salin Artikel

Fitri Tewas Saat Rumahnya Ambruk, Ditemukan Sedang Memeluk Anaknya yang Selamat

KOMPAS.com - Ambruknya rumah tua sisa peninggalan Belanda di Jalan Tambaksari Selatan RT 04 RW 06 Surabaya, Jawa Timur, memakan korban jiwa.

Korban meninggal yakni Fitri. Saat ditemukan, dia dalam kondisi sedang merangkul melindungi anaknya.

Fitri meninggal dunia akibat tertimpa bangunan yang ambruk tersebut.

Dalam kejadian tersebut, ada tiga orang di dalam rumah, namun ada satu yang dilaporkan tewas.

"Katanya Fitri sudah meninggal, kalau mak e kritis. Fitri ini yang parah karena saya lihat sendiri Fitri melindungi Noval, posisinya merangkul, merunduk melindungi anaknya," kata Winarto, seorang warga di sekitar lokasi, Rabu (25/8/2021).

Winarto mengaku, menjadi orang yang pertama kali masuk untuk membantu mengevakuasi dengan alat seadanya.

Ia terpaksa memanjat ke lantai dua lantaran posisi pintu utama terhalang bahan bangunan sehingga tak bisa dibuka.

Ia berteriak memanggil ketiga nama korban yang ada di dalam.

Hanya ibu dari Fitri, Marni, dan anak Fitri, Noval, yang menjawab panggilannya.

"Mak, Mak e. Aku panggil ibu Marni, sahutnya 'Aku nggak popo, Le, bantuen mbakyu-mu ono neng ngarep (aku tidak apa-apa bantu mbak Fitri ada di depan)'. Langsung aku panggil. 'Fit, Fit. Noval, Noval'. Cuma Noval yang jawab, 'Aku di sini, Om'," terang Winarto.


Setelah ketiga korban dievakuasi ke RS Dr Soetomo, warga baru menerim informasi kalau Fitri sudah meninggal.

Winarto mengatakan, saat peristiwa itu terjadi terdengar bunyi tembok ambruk dengan radius 50 meter yang masih terdengar jelas sekitar pukul 08.30 WIB.

"Broouuukk gitu bunyi yang kita dengar," kata dia.

Kapolsek Tambaksari Kompol Akhyar membenarkan kejadian tersebut. Hanya saja dirinya meminta waktu untuk melengkapi data.

"Mohon waktunya, mulai tadi pagi di TKP banyak media yang tanya. Nanti saya kirim datanya," kata Akhyar saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp, Rabu.

Hasil pantauan Kompas.com di lokasi, kondisi sudah berserakan bahan material dan menumpuk tepat di ruang tamu.

Bahkan tembok samping kanan lantai dua juga roboh. Petugas dari Kepolisian sudah memasang garis polisi di lokasi tersebut.

(KOMPAS.COM/MUCHLIS)

https://regional.kompas.com/read/2021/08/25/140029578/fitri-tewas-saat-rumahnya-ambruk-ditemukan-sedang-memeluk-anaknya-yang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke