Salin Artikel

Banjarmasin Berlakukan Jam Malam, Lampu Jalan Dimatikan dan Tiap Pendatang Diperiksa

Kapolresta Banjarmasin, Kombes Rachmat Hendrawan mengatakan, selama jam malam, lampu-lampu penerangan jalan akan dimatikan.

Terutama lampu jalan di seluruh pintu masuk Kota Banjarmasin.

"Jam 9 malam kita sudah tutup jalan dan semua lampu jalan kita matikan, terutama di dekat pos-pos penyekatan," ujar Rachmat Hendrawan dalam keterangan yang diterima, Kamis (19/8/2021).

Rachmat menegaskan, selama penyekatan di pintu-pintu masuk Kota Banjarmasin, wajib memperlihatkan bukti telah di vaksin, minimal vaksin tahap pertama.

"Mau masuk Kota Banjarmasin harus ada bukti telah di vaksin, kalau gak kita suruh putar balik," jelasnya.

Untuk memaksimalkan penjagaan, akan dikerahkan puluhan petugas gabungan untuk pemeriksaan.

Selain bukti vaksin, warga yang hendak masuk ke Banjarmasin wajib memperlihatkan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Untuk itu, Rachmat mengimbau kepada masyarakat untuk tetap berada di rumah dan mengurangi aktivitas di luar rumah agar angka kasus Covid-19 di Banjarmasin segera melandai.

"Sudah kita sosialisasikan ke masyarakat. Jadi lebih baik di rumah saja dari pada kami suruh putar balik," pungkasnya.

https://regional.kompas.com/read/2021/08/19/151307478/banjarmasin-berlakukan-jam-malam-lampu-jalan-dimatikan-dan-tiap-pendatang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke