Salin Artikel

Brankas SMK di Kulon Progo Dibobol Maling, Uang Rp 48 Juta Raib

KULON PROGO, KOMPAS.com – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 di Kalurahan Wijimulyo, Kapanewon Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo, DI Yogyakarta, disatroni pencuri.

Uang dalam brankas sebanyak Rp 48.000.000 dibawa kabur.

“Sekolah melaporkan pencurian dengan pemberatan ini tengah hari,” kata Kasubag Humas Polres Kulon Progo Iptu I Nengah Jeffry Prana Widyana melalui pesan singkat, Senin (9/8/2021).

Jeffry menambahkan, aksi pencurian diketahui oleh seorang petugas jaga pada Minggu (8/8/2021) sekitar pukul 06.00 WIB.

Saksi mendapati pintu ruang koperasi siswa (kopsis) dalam keadaan terbuka.

Ia pun segera mengecek ruangan lain sambil menghubungi guru dan warga sekitar untuk datang dan turut memeriksa.

Dalam pemeriksaan bersama, mereka mendapati ruang tata usaha sudah berantakan.

Mereka memeriksa ruang secara seksama. Dari sana diketahui uang senilai Rp 48 juta di brankas telah raib.

Brankas juga dalam kondisi rusak dan beberapa rekening tabungan terserak di sekitarnya.

Pihak sekolah melaporkan pencurian ini ke polisi pukul 12.30 WIB.

Polisi yang mendatangi lokasi mendapati salah satu pintu rusak, diduga akibat dicongkel.

Polisi pun menduga pencuri masuk lewat pintu.

“Terdapat serpihan kayu pada pintu bekas dicongkel," kata Jeffry.

Petugas masih mengumpulkan beberapa alat bukti, seperti beberapa buku tabungan dari Bank Pasar Kulon Progo, dan rekening tabungan Bank BPD DI Yogyakarta Capem Nanggulan.

Termasuk di antaranya rekaman CCTV ketika waktu kejadian.

Pencurian ini berselang hampir empat pekan dari pencurian serupa di SMK yang lain, yakni SMK N 1 yang terletak di Pedukuhan X, Kalurahan Cerme, Kapanewon Panjatan, Kulon Progo.

Sekolah di Panjatan ini juga dibobol maling pada Rabu (14/7/2021) sekitar pukul 05.40 WIB.

Akibat dari pencurian itu, uang tunai senilai Rp 40 juta yang disimpan di ruang Tata Usaha raib. Kasusnya juga masih dalam penanganan polisi.

https://regional.kompas.com/read/2021/08/09/234125278/brankas-smk-di-kulon-progo-dibobol-maling-uang-rp-48-juta-raib

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke