Salin Artikel

Sopir dan Petugas Ambulans Covid-19 Dirampok, 6 Pelaku Masih Buron

Kapolres Rejang Lebong AKBP Puji Prayitno mengatakan, dari tujuh pelaku perampokan, baru satu orang yang ditangkap pada Jumat (6/8/2021).

Sedangkan enam orang lainnya masih dalam pencarian polisi.

"Untuk enam pelaku lainnya kita imbau untuk segera menyerahkan diri, karena identitasnya sudah kita ketahui," kata Puji seperti dikutip dari Antara, Minggu (8/8/2021).

Dia menjelaskan, enam pelaku yang masih buron yaitu FM, DD, BM, SS, RG, dam BY.

Sedangkan satu orang yang sudah ditangkap adalah DS (21), warga Dusun Gardu, Desa Kepala Curup, Kecamatan Binduriang.

Tersangka DS terpaksa ditembak karena berusaha melawan dan melarikan diri.

Adapun perampokan itu terjadi pada 3 Juli 2021.

Saat itu, kedua petugas ambulans PSC 119 Kabupaten Rejang Lebong baru pulang mengantar pasien rujukan Covid-19 ke RS AR Bunda di Kota Lubuklinggau, Sumsel, pada pukul 01.06 WIB.

Lokasi perampokan tepatnya di Dusun Gardu, Desa Kepala Curup, Kecamatan Binduriang, Kabupaten Rejang Lebong.

Mobil ambulans PSC 119 didatangi perampok setelah mengalami pecah ban.

Sopir dan satu perawat kehilangan ponsel, alat medis, dan uang Rp 150.000 setelah diancam dengan senjata tajam.

"Rejang Lebong ini situasinya kondusif. Jangan sampai tercoreng gara-gara pembegalan ambulans kemarin," kata dia.

https://regional.kompas.com/read/2021/08/09/153804978/sopir-dan-petugas-ambulans-covid-19-dirampok-6-pelaku-masih-buron

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke