Salin Artikel

Pasien Suspek Covid-19 Asal Bantul Meninggal di Kursi Tunggu IGD RSUP Dr Sardjito

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Seorang pasien suspek Covid-19 asal Pedukuhan Banyu Temumpang, Kalurahan Bangunjiwo, Kapanewon Kasihan, Kabupaten Bantul, berinisial P (54) meninggal dunia saat mengantre di IGD RSUP Dr Sardjito, Selasa (13/7/2021).

Carik Kalurahan (Sekretaris Desa) Bangunjiwo Sukarman mengatakan, kejadian bermula saat keluarga P meminta perangkat kalurahan (desa) untuk mengantarkan berobat karena keluhan sesak napas dan muntah. P sudah sakit sejak 14 hari lalu.

Lantaran kasus Covid-19 sedang meningkat, pihaknya langsung membawanya menggunakan ambulans ke RSUP Dr Sardjito, Sleman.

Setelah mendapatkan nomor antrean, petugas meninggalkan pasien dan keluarga di kursi ruang tunggu IGD RSUP Dr Sardjito. Namun, P meninggal dunia saat menunggu perawatan.

"Antar pagi dan dapat antrean dan terus ditinggal sopir ambulans. Terus siangnya dapat kabar meningal di kursi ruang tunggu di situ (IGD RSUP Dr Sardjito)," kata Sukarman saat dihubungi wartawan, Rabu (14/7/2021).

Mendapat kabar meninggal, pihaknya lantas menjemput dan memakamkan jenazah sesuai protokol kesehatan (prokes).

"Karena pasien baru antrean di IGD sudah keburu meninggal jadi belum diperiksa (swab PCR). Pada siang itu langsung diambil ambulans kalurahan untuk dimakamkan tadi malam. Jadi belum ada hasil pemeriksaan dari dokter, tapi warga masyarakat minta semuanya sesuai prokes," ucap Sukarman.

Sukarman mengatakan, beberapa hari yang lalu ada pasien Covid-19 meninggal saat isolasi mandiri. Pasien tersebut memiliki riwayat cuci darah, dan penyakit gula.

Banyak warga menjalani isoman karena ketersediaan ruang isolasi di rumah sakit penuh.

https://regional.kompas.com/read/2021/07/14/110601378/pasien-suspek-covid-19-asal-bantul-meninggal-di-kursi-tunggu-igd-rsup-dr

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke