Salin Artikel

Cara Dapatkan Plasma Darah Konvalesen di Padang, Ini Tempat dan Biaya Penggantinya

Bagi yang membutuhkan harus mengeluarkan biaya pengganti sebesar Rp 4.465.500 untuk 400 mililiter plasma darah konvalesen.

"Biaya penggantinya sebesar Rp 4.465.500 untuk 400 ml. Kami bekerja sama dengan rumah sakit, bukan permintaan perorangan," kata Kepala Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia Padang, Sumatera Barat, Widyarman yang dihubungi Kompas.com, Sabtu (3/7/2021).

Widyarman merinci ada 17 item biaya pengganti yang harus dikeluarkan bagi yang membutuhkan plasma darah konvalesen itu, mulai Rp 3.500 hingga Rp 2,6 juta.

Untuk item terendah adalah kapas alkohol dan kasa dengan harga Rp 3.500.

Kemudian untuk harga tertinggi adalah aferetis plasma seharga Rp 2,6 juta.

Widyarman menyebutkan hanya saja sekarang kondisi stok plasma darah konvalesen di PMI Padang sedang menipis.

"Sekarang hanya ada tiga kantong. Kita berharap ada sumbangan donor," kata Widyarman.

Widyarman menyebutkan untuk permintaan donor plasma pihaknya bekerja sama dengan rumah sakit yang merawat pasien Covid-19.

Sedangkan untuk orang yang ingin mendonasikan plasma darahnya bisa perorangan dengan syarat-syarat tertentu seperti sudah sembuh dari Covid-19.

"Kemudian dicek darahnya untuk melihat kemampuan antibodinya. Kalau sudah memenuhi syarat baru bisa diambil plasmanya," kata Widyarman.

Widyarman menyebutkan sebagai narahubung untuk mendapatkan atau mendonasikan plasma darahnya dapat menghubungi Dr Widyarman (0811664979) dan Maya Anggun Suri (08126649808) atau menghubungi PMI Padang.

https://regional.kompas.com/read/2021/07/03/151001278/cara-dapatkan-plasma-darah-konvalesen-di-padang-ini-tempat-dan-biaya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke