Salin Artikel

Pemkab Bogor Tambah Kuburan Khusus Covid-19 di 10 Kecamatan

Jumlah kematian akibat Covid-19 juga meningkat seiring penambahan kasus baru.

Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Bogor sudah menyiapkan tempat pemakaman umum (TPU) bagi jenazah pasien Covid-19.

"Disiapkan 10 TPU yang tersebar di 10 kecamatan se-Kabupaten Bogor," ujar Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor Burhanudin melalui keterangan tertulis, Senin (28/6/2021).

Burhan menjelaskan bahwa langkah itu dibutuhkan sebagai bentuk antisipasi peningkatan fatalitas di tengah ledakan kasus Covid-19 di Kabupaten Bogor.

Adapun 10 TPU untuk jenazah pasien Covid-19 itu yakni, TPU Pondok Rajeg di Kecamatan Cibinong, TPU Tajurhalang di Kecamatan Tajurhalang, TPU Ciomas di Kecamatan Ciomas, TPU Cicadas di Kecamatan Gunungputri dan TPU Cipenjo di Kecamatan Cileungsi.

Kemudian, TPU Singasari di Kecamatan Jonggol, TPU Jabon Mekar di Kecamatan Parung, TPU Rancabungur di Kecamatan Rancabungur, TPU Galuga di Kecamatan Cibungbulang, dan TPU Gorowong di Kecamatan Parungpanjang.

"10 TPU ini tentunya untuk mempersiapkan dan mengantisipasi peningkatan kasus kematian pasien Covid-19," kata dia.

Burhan yang juga sebagai Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor ini memerintahkan kepada para camat supaya mengantisipasi penolakan warga atas penggunaan lahan di TPU tersebut.

Sebab, lahan makam tambahan itu akan digunakan untuk penduduk yang meninggal akibat Covid-19.

"Kemudian mengomunikasikan ketersediaan TPU, sehingga jenazah pasien Covid-19 bisa dimakamkan sesuai wilayahnya masing-masing," kata Burhan.

Adapun jumlah kasus harian Covid-19 di Kabupaten Bogor masih terus bertambah hingga mencatat rekor setiap harinya.


Berdasarkan catatan Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, tren penularan Covid-19 menyentuh angka 95 sampai 100 kasus per hari.

Situasi penularan ini mulai terjadi pasca Lebaran atau hari libur.

Untuk hari ini, ada sebanyak 105 kasus baru.

Kini, ada sebanyak 884 orang yang butuh perawatan akibat Covid-19.

Sementara total kasus Covid-19 di Kabupaten Bogor sebanyak 20.216 orang.

Dari jumlah itu, yang sudah sembuh sebanyak 19.216 orang.

Kemudian ada 110 orang yang dilaporkan meninggal dunia.

Selanjutnya, untuk pasien probable atau suspect yang meninggal dunia sebanyak 309 orang.

Perlu diketahui, kasus probable didefinisikan sebagai penderita infeksi saluran pernapasan (ISPA) berat/ARD atau meninggal dengan gambaran klinis yang meyakinkan Covid-19 dan belum ada hasil pemeriksaan laboratorium RT-PCR.

Sementara, kasus konfirmasi yakni seseorang dinyatakan positif terinfeksi virus Covid-19 yang dibuktikan pemeriksaan laboratorium RT-PCR yang dibagi menjadi simptomatik (dengan gejala) dan asimptomatik (tanpa gejala).

https://regional.kompas.com/read/2021/06/28/071638778/pemkab-bogor-tambah-kuburan-khusus-covid-19-di-10-kecamatan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke