Salin Artikel

55 Warga di Ngawi Mual, Muntah dan Diare Usai Santap Nasi Kotak

Kepala Desa Sukowiyono Prapto mengatakan, salah satu warganya mempunyai hajat memperingati 30 hari kelahiran anaknya.

Karena tidak diperbolehkan berkumpul pada masa pandemi untuk hajatan kenduri, warga tersebut kemudian membagikan nasi kotak

“Ada dua RT yang dibagikan nasi kotak. Sampai Senin malam ada 55 warga yang mengalami mual muntah dan diare,” ujarnya melalui pesan singkat Senin malam (21/06/2021).

Prapto menambahkan, warga mulai mengalami mual, muntah dan diare pada Senin siang.

Sementara pembagian nasi kotak dilakukan pada Hari Minggu (20/06) siang.

Dari 55 warga yang mengalami mual, muntah dan diare saat 14 waga dirujuk ke rumah sakit karena mengalami diare berat.

“Data sementara ini ada 14 warga yang dirawat di rumah sakit umum,” imbuhnya.

Sementara Kapolsek Padas AKP Juwahir mengatakan, pihaknya bersama tenaga medis telah mengambil sampel sisa makanan nasi kotak yang diduga sebagai penyebab puluhan warga mengalami gejala mual, muntah dan diare.

Sampel makanan tersebut akan diteliti.

“Kita sudah mengambil sampel makanan dan sudah kita serahkan ke Dinas Kesehatan,” ujarnya. 

https://regional.kompas.com/read/2021/06/22/055602778/55-warga-di-ngawi-mual-muntah-dan-diare-usai-santap-nasi-kotak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke