Salin Artikel

Klaster Kantor Inspektorat Tasikmalaya, Kini 6 ASN Positif Covid-19

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, mencatat hasil tracing pasca penutupan Kantor Inspektorat seusai seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) positif Covid-19.

Kini ditemukan lima rekan ASN tersebut positif Covid-19 pada Rabu (16/6/2021).

Salah satu ASN positif yang kondisinya bergejala telah dievakuasi ke ruang isolasi Covid-19 di RSUD Soekardjo. Sedangkan, lima ASN lainnya tak bergejala menjalani isolasi mandiri.

"Awalnya ada satu positif dan kami lakukan tracing setelah kantor Inspektorat itu ditutup. Hasilnya sampai hari ini ada penambahan lima pegawai lainnya jadi jumlahnya ada enam orang," jelas Kepala Bidang Pengendalian Pencegahan Penyakit Dinkes Kota Tasikmalaya, Asep Jendra Hendriana, di Mako Polresta Tasikmalaya, Rabu siang.

Adapun kondisi kantor masih tetap ditutup sementara untuk dilakukan sterilisasi dan penyemprotan disinfektan.

Dinkes setempat pun belum bisa memastikan kapan kantor Inspektorat akan dibuka lagi karena masih menunggu hasil penelusuran lebih lanjut.

"Kalau itu nanti kebijakan pimpinan setelah laporan tracing yang kami lakukan selesai. Pastinya nanti kalau sudah aman akan dibuka kembali," tambahnya.

Diberitakan sebelumnya, Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Tasikmalaya, Muhammad Yusuf menutup kantor Inspektorat Kota Tasikmalaya, yang berada di samping kantor dinasnya seusai ditemukan satu ASN positif Covid-19 pada Senin (14/6/2021).


Semua pegawai kantor tersebut pun langsung dites swab dan diberlakukan kerja dari rumah masing-masing sampai menunggu hasil swab dan proses sterilisasi semua ruangan gedung tersebut.

"Ada satu pegawai berstatus ASN di Inspektorat yang positif Covid-19. Saya perintahkan tadi tutup saja. Mereka semua kerja di rumah yang di kantor itu," jelas Yusuf kepada wartawan di Bale Kota Tasikmalaya, Senin (14/6/2021).

Yusuf mengaku kantor akan dibuka kembali sesuai dengan hasil tes swab semua pegawai kantor tersebut.

Apalagi lokasi kantor Inspektorat Kota Tasikmalaya berlokasi masih satu komplek dan bersampingan dengan kantor Wali Kota Tasikmalaya selama ini.

https://regional.kompas.com/read/2021/06/16/175118878/klaster-kantor-inspektorat-tasikmalaya-kini-6-asn-positif-covid-19

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke