Salin Artikel

10 Guru SMP Negeri di Kulon Progo Terkonfirmasi Positif Covid-19

KULON PROGO, KOMPAS.com – Sebanyak 10 guru di salah satu sekolah menengah pertama (SMP) di Kapanewon Wates, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), terkonfirmasi positif Covid-19.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kulon Progo TH Baning Rahayujati mengatakan, satu orang guru dirawat di rumah sakit karena mengalami gejala.

“Memang benar ada 10 orang (guru) yang terkonfirmasi di sebuah sekolah di Wates,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kulon Progo, TH Baning Rahayujati di Kantor Dinas Kesehatan Kulon Progo, Jumat (11/6/2021).

Menurut Baning, kasus Covid-19 sudah menyebar sampai ke keluarga para guru. Sebanyak lima anggota keluarga dinyatakan positif.

Kasus ini terungkap setelah satu guru bergejala Covid-19 dirawat di rumah sakit rujukan pada 26 Mei 2021. Ia dinyatakan positif berdasarkan hasil rapid test antigen.

Selain itu, istri yang bersangkutan juga positif antigen.

Sejak itu, tracing kontak erat dilakukan. Penelusuran kontak erat masih dilakukan sampai kini karena banyak aktivitas para guru.

Termasuk kegiatan para guru yang naik mobil bersama ke rumah sakit yang menyediakan layanan GeNose C-19.

Mereka memeriksakan diri secara mandiri karena kontak erat dengan pasien positif.

“Hasil GeNose C-19 negatif, tapi hasil PCR positif,” kata Baning.

Sementara itu, tracing kontak erat masih terus dilakukan hingga ke anggota keluarga.

“Kami masih tracing ada yang di Kokap, Galur, Wates, Pengasih dan lainnya,” kata Baning.

Kasus ini, kata Baning, belum bisa disebut klaster. Pasalnya, penularan terbesar bukan di sekolah, melainkan dari rumah.

“Saya tidak bisa menyebutnya klaster sekolah karena sumber penularan bukan dari sana,” kata Baning.

Berdasarkan data dinas kesehatan hingga Jumat (11/6/2021) tercatat kasus aktif di Kulon Progo sebanyak 481.

Rinciannya, 61 orang dirawat di rumah sakit, 420 menjalani isolasi mandiri dan 124 orang meninggal dunia.

https://regional.kompas.com/read/2021/06/11/200722078/10-guru-smp-negeri-di-kulon-progo-terkonfirmasi-positif-covid-19

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke