Salin Artikel

2 Pekerja Korban Ledakan di Gresik Alami Luka Bakar 90 Persen, Dirujuk ke Surabaya

Ledakan terjadi pada saat para pekerja tengah melakukan proses pengelasan. 

Humas Rumah Sakit Semen Gresik Tolib Bahasuan mengatakan, pihaknya memang sempat menangani empat orang pekerja yang menjadi korban ledakan tabung tersebut.

Dua orang di antaranya, tidak dapat tertolong akibat luka parah yang dialami.

"Ada empat orang yang dibawa ke kami. Dua meninggal dunia di UGD (Unit Gawat Darurat). Dua lagi mengalami luka bakar derajat berat yakni luka bakar cukup luas sampai ke muka, leher dan mengganggu pernafasan," ujar Tolib saat dihubungi, Rabu (9/6/2021).

Adapun dua korban meninggal dunia di UGD Rumah Sakit Semen Gresik diketahui atas nama M. Burhanudin Al Ansori (22) dan Ibnu A'Thoillah (21).

Keduanya berasal dari Trenggalek, Jawa Timur.

Tolib mengatakan, kedua jenazah langsung dibawa pulang atas permintaan pihak keluarga untuk dimakamkan.

Sementara dua pekerja lagi sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Semen Gresik, atas nama Nur Kholik (35) warga Jalan Usman Sadar, Gresik dan Ali Sofyan (25) asal Tulungagung.

Namun lantaran mengalami luka bakar cukup parah, keduanya kemudian dirujuk ke Rumah Sakit dr Soetomo di Surabaya.

"Akhirnya dirujuk ke Rumah Sakit dr. Soetomo tadi malam jam 02.00 WIB, karena harus dirawat di luka bakar unit dan itu adanya di dr. Soetomo. Bisa dibilang (mengalami) luka bakar hampir 90 persen," ucap Tolib.


Sementara Wakil Direktur RSUD Ibnu Sina Gresik Maftukhan mengatakan, pihaknya sempat merawat tiga orang pekerja korban ledakan tabung pabrik tersebut. Namun, ketiganya kemudian meninggal dunia.

"Tiga orang yang di Ibnu Sina. Meninggal dunia dan sudah dibawa pulang," kata Maftukhan.

Ketiga pekerja yang meninggal di RSUD Ibnu Sina kemudian diketahui atas nama Septianingrum (26) warga Kabupaten Kediri, Muhammad Andik (33) warga Jalan Awikoen, Gresik dan Johanes Saputra (22) warga Lamongan.

Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto menjelaskan, saat ini aparat masih menunggu hasil olah TKP (Tempat Kejadian Perkara) dan pemeriksaan yang tengah dilakukan oleh tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jawa Timur.

Hasil tersebut akan menguak penyebab kejadian meledaknya tabung yang menewaskan lima orang pekerja dan membuat dua pegawai mengalami luka bakar parah.

https://regional.kompas.com/read/2021/06/09/171301278/2-pekerja-korban-ledakan-di-gresik-alami-luka-bakar-90-persen-dirujuk-ke

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke