Salin Artikel

Asyik Gowes hingga Tersesat dan Kelelahan, 2 Pesepeda Dievakuasi BPBD

Kedua pesepeda tersebut yakni Adi Suhandi (38) dan Yoga Martha (38), warga Kebondalem, Cilegon.

"Keduanya mengalami kelelahan dan tersesat di Bukit Pemancar saat sedang bersepeda," ujar Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Cilegon Ahmad Mafruh saat dihubungi Tribun, Minggu.

Awalnya, Adi dan Yoga bersepeda dari Kelurahan Kebondalem menuju Bukit Pemancar di Kelurahan Kotabumi, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon.

Keduanya mulai gowes sejak Minggu pagi untuk mengisi hari libur.

Namun, saat mencapai Bukit Pemancar, keduanya kelelahan dan tidak tahu arah.

Yoga akhirnya meminta bantuan ke BPBD Cilegon.

"Yoga melapor via telepon seluler ke BPBD Kota Cilegon bersama rekannya tersesat di Bukit Pemancar," kata Mafruh.

Saat berhasil ditemukan oleh petugas, Yoga mengalami luka ringan.

"Yoga langsung ditindaklanjuti oleh tim medis yang ada di lokasi. Sementara Suhandi dievakuasi ke Lingkungan Cikeubel, Kelurahan Grogol, Kecamatan Grogol, Kota Cilegon," tutur Mafruh.

Ada empat unsur yang terlibat dalam proses penyelamatan pesepeda yang tersesat ini, yakni BPBD Kota Cilegon, BPBD Kabupaten Serang, Dinas Kesehatan Kota Cilegon, dan PMI Kota Cilegon.

Artikel ini telah tayang di Tribun dengan judul: BPBD Evakuasi Dua Gowese Tersesat di Bukit Pemancar Cilegon

https://regional.kompas.com/read/2021/05/31/063457378/asyik-gowes-hingga-tersesat-dan-kelelahan-2-pesepeda-dievakuasi-bpbd

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke