Salin Artikel

Wisatawan yang Sudah Divaksin dan Negatif Covid-19 Diberi Akses Khusus Masuk Candi Borobudur

Surat keterangan yang dimaksud bisa berupa hasil tes swab PCR, swab Antigen ataupun GeNose.

Wakil Sementara (WS) General Manajer PT. TWC Borobudur, Jamaludin Mawardi mengatakan, wisatawan tersebut akan diberikan akses atau jalur khusus masuk ke destinasi wisata dunia tersebut. 

"Sebagai komitmen kami, maka tiap wisatawan yang membawa surat-surat yang dimaksud, akan kami berikan akses/jalur khusus masuk ke TWC Borobudur. Kami apresiasi sekali kepada wisatawan yang sudah memiliki kepedulian serta komitmen untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kesehatan lingkungan di kawasan destinasi," kata Jamal, dalam keterangan tertulis, Selasa (18/5/2021).

Kembali dibuka pada Selasa

TWC Borobudur kembali dibuka pada Selasa (18/5/2021) setelah ditutup selama libur Lebaran 8-17 Mei 2021 lalu.

Segala persiapan pembukaan yang dititikberatkan pada penerapan protokol kesehatan (prokes) terus dilakukan pengelola demi kenyamanan dan keamanan wisatawan. 

Menurut Jamal, persiapan pembukaan TWC Borobudur sebagai destinasi aman ini diharapkan dapat membangun kepercayaan wisatawan untuk berkunjung. 

"Kepercayaan ini dapat menumbuhkan kembali dunia pariwisata serta sektor perekonomian di lingkungan sekitar," ungkapnya. 


Sudah berkomunikasi dengan Satgas Covid-19 Magelang

Coorporate Secretary PT. TWC Borobudur Emilia Eny Utari menjelaskan, TWC Borobudur kembali dibuka untuk melayani wisatawan setelah melalui komunikasi dengan Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang.

"Akhirnya TWC Borobudur diijinkan dibuka untuk melayani wisatawan. Tapi kami harus terapkan prokes secara ketat," ujar Emilia.

Pihaknya juga membatasi jumlah pengunjung sesuai dengan kuota yang telah diijinkan, serta membatasi jam operasional/jam kunjungan maksimal sampai dengan pukul 15.00 WIB. 

Emilia tidak memungkiri bahwa penutupan TWC Borobudur dan destinasi wisata lain di sekitarnya berdampak pada ekosistem wisata yang ikut terhenti. Namun ia optimistis kebijakan tersebut berguna untuk menekan angka penyebaran Covid-19 selama libur Lebaran.

"Maka kami berharap upaya ini berhasil, sehingga perekonomian masyarakat dapat tumbuh kembali dan destinasi wisata dapat beroperasi normal, dan ekosistem wisata bisa berjalan," ungkapnya. 

Sebelum dibuka, pengelola telah mengecek beberapa area dan fasilita di TWC Borobudur, seperti gerbang utama, area tiket pengunjung dan area pedangan wisata.

Hal ini dilakukan untuk memastikan kesiapan sarana dan prasarana prokes di lapangan untuk menyambut wisatawan.

https://regional.kompas.com/read/2021/05/18/155158278/wisatawan-yang-sudah-divaksin-dan-negatif-covid-19-diberi-akses-khusus

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke