Salin Artikel

Hari Pertama Larangan Mudik, 54 Kendaraan Diputar Balik di Tol Kalikangkung Semarang

SEMARANG, KOMPAS.com - Penyekatan hari pertama masa larangan mudik Lebaran mulai diberlakukan di gerbang tol Kalikangkung, Kota Semarang, Jawa Tengah, Kamis (6/5/2021).

Di hari pertama penyekatan, ada puluhan kendaraan pemudik yang diminta putar balik karena tidak dilengkapi dengan persyaratan lengkap.

Kasat Lantas Polrestabes Semarang AKBP Sigit mengatakan, hasil penyekatan di pagi hari ada sembilan kendaraan yang mayoritas jenis travel sudah diputar balik.

Sementara pada siang harinya, sekitar 25 kendaraan yang mayoritas mobil pribadi dengan jumlah penumpang cukup banyak tanpa protokol kesehatan.

"Yang sore tadi juga ada sekitar 20 kendaraan yang diputar balik. Rata-rata pelat luar Jateng, paling banyak pelat Jakarta dan Jabar. Ada juga pelat Yogyakarta tapi sedikit," ujar Sigit usai penyekatan di GT Kalikangkung, Kamis (6/5/2021).

Berdasarkan hasil penyekatan hingga petang ini ada sekitar 54 kendaraan pemudik yang diputar balik karena melanggar peraturan.

"Semua yang diputar balik diminta rapid test antigen terlebih dahulu. Yang di-swab jumlahnya 79 orang hari ini dan belum ada yang positif Covid-19. Semakin ke sini perubahan akan mengecil pastinya. Karena masyarakat sudah paham," ungkapnya.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan, sejauh ini pihaknya belum menemukan pemudik yang nekat bersembunyi di dalam truk barang ketika melintas di Tol Kalikangkung.

Sebab, sebelum memasuki tol Semarang, pemudik akan lebih dulu melewati pos penyekatan di provinsi lain.

"Belum ada (pemudik), karena kita sekat terkahir. Di Jakarta, Tol Cipali sudah disekat, habis itu Jabar perbatasan Jateng audah disekat. Yang aman-aman sampai sini baru ketahuan," katanya.

Sigit mengatakan, pihaknya akan lebih meningkatkan pengetatan dengan cara mengedukasi masyarakat agar disiplin prokes.

"Kita edukasi masyarakat berikan imbauan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Kita bagi masker juga untuk pengguna jalan. Kalau masyarakat tidak melanggar ya pasti tidak akan diberi sanksi," jelasnya.

https://regional.kompas.com/read/2021/05/07/064037478/hari-pertama-larangan-mudik-54-kendaraan-diputar-balik-di-tol-kalikangkung

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke