Salin Artikel

Gara-gara Imam dan Takmir Meninggal karena Covid-19, Masjid di Sragen Ditutup 10 Hari, 13 Positif Corona

KOMPAS.com - Seorang imam dan takmir di salah satu masjid di Desa Pelemgadung, Kecamatan Karangmalan, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, meninggal dunia setelah terkonfirmasi positif Coivd-19.

Imam dan takmir tersebut meninggal tidak secara bersamaan.

Takmir masjid meninggal pada Sabtu (24/4/2021), lima hari kemudian tepatnya Kamis (29/4/2021) imam masjid meninggal.

 "Jadi dalam satu minggu itu dua orang meninggal karena Covid-19," kata Ketua RT desa setempat Dayat saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa (4/5/2021).


Masjid ditutup 10 hari

Kata Dayat, pasca-meninggalnya imam dan takbir tersebut, semua kegiatan masjid sementara waktu ditiadakan.

Masih kata Dayat, penutupan masjid sudah dimulai sejak Kamis (1/5/2021) hingga Sabtu (10/5/2021) nanti.

Hal itu dilakukan agar tidak menulari warga lainnya saat melaksanakan shalat di masjid itu. Selain itu, untuk sterilisasi dan pelacakan kasus.

Meski ditutup, sambungnya, tetap dilakukan penyemprotan.

"Tiga hari sekali masjid kita lakukan penyemprotan. Kemudian rumah warga juga disemprot," ujarnya.


13 positif Covid-19

Setelah imam dan takmir tersebut meninggal terjangkit Covid-19, Dinkes Kabupaten Sragen langsung melakukan tracing kontak.

Dari 45 orang yang kontak erat dengan imam dan takmir tersebut, 13 orang dinyatakan positif corona sementara hasilnya negatif.

Mereka yang positif corona tersebut berdasarkan hasil tes swab.

Ke 13 orang itu berasal dari anggota keluarga imam dan takmir masjid yang meninggal serta warga lain desa setempat.

"Tujuh dari anggota keluarga kedua almarhum dan enam orang dari tetanggannya," kata Kepala Dinkes Kabupaten Sragen Hargiyanto.

Saat ini, ke 13 orang yang positif Covid-19 itusudah menjalani isolasi di Technopark Sragen.

 

(Penulis Kontributor Solo, Labib Zamani | Editor Teuku Muhammad Valdy Arief)

https://regional.kompas.com/read/2021/05/04/194538178/gara-gara-imam-dan-takmir-meninggal-karena-covid-19-masjid-di-sragen

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke