Salin Artikel

Pria yang Umpat Pengunjung Mal Bermasker di Surabaya: Covid-19 Ini Abu-abu, Saya Belum Percaya

Ia mengaku iseng dan hanya ingin menyampaikan opininya. Selain itu, Putut juga mengaku tidak percaya dengan Covid-19.

"Adanya virus Covid-19 ini saya masih abu-abu, (saya) belum percaya bahwa ada Covid-19," kata Putut saat ditanya oleh Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP OKI Ahadian, Selasa (4/5/2021).

Putut membuat video itu saat berkunjung ke Supermal Surabaya bersama adik dan anaknya pada Minggu (2/5/2021) sekitar pukul 12.00 WIB.

Ia mengaku memakai masker saat memasuki mal. Namun, masker itu dicopot karena selesai makan siang.

Akibat perbuatannya, Putut harus menjalani sanksi administrasi dan kerja sosial dari Pemkot Surabaya.

Sementara itu, Putut meminta maaf kepada seluruh pihak, khususnya warga Surabaya, terkait video provokatif yang dibuatnya.

"Kepada seluruh warga Indonesia yang telah melihat Instagram story saya, yang terganggu, saya minta maaf yang sebesar-besarnya terutama warga Surabaya," kata Putut.

Ia pun berjanji akan mematuhi protokol kesehatan Covid-19 untuk ke depannya.


"Ini murni kesalahan saya, tidak ada niatan sama sekali menghasut orang orang pakai masker," ucap dia.

Sebelumnya, Putut membuat sebuah video yang mengumpat para pengunjung yang memakai masker di salah satu mal di Surabaya.

Putut menyebut para pengunjung tersebut bodoh karena memakai masker. Saat merekam video itu, Putut terlihat tak memakai masker.

Ia merekam keramaian di salah satu mal dan memperlihatkan para pengunjung yang memakai masker.

Setelah diselidiki polisi, Putut ditangkap di kediamannya di Gresik. Putut pun meminta maaf setelah menjalani pemeriksaan intensif di Polrestabes Surabaya.

https://regional.kompas.com/read/2021/05/04/172323878/pria-yang-umpat-pengunjung-mal-bermasker-di-surabaya-covid-19-ini-abu-abu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke