Salin Artikel

Jelang Lebaran, Tidak Ada RT di Lebak dan Pandeglang Masuk Zona Merah

Berdasarkan data dari Satgas Covid-19 Banten, per tanggal 3 Mei 2021 jumlah kasus di Pandeglang sebanyak 2.149 orang terdiri 70 masih dirawat, 2.041 sembuh dan 38 meninggal.

Kemudian di Kabupaten Lebak sebanyak 3.362 kasus, terdiri dari 155 dirawat, 3.147 sembuh dan 60 meninggal dunia.

Sedangkan zona risiko penularan Covid-19 per RT, di Kabupaten Lebak terdapat 3.163 RT masuk zona hijau, 262 RT masuk zona kuning dan tidak ada RT yang masuk zona oranye serta zona merah.

Untuk di Kabupaten Pandeglang terdapat 3.829 RT masuk zona hijau, 49 RT masuk zona kuning, 42 RT masuk zona oranye dan tidak ada RT yang masuk zona merah.

Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy mengatakan, penerapan PPKM Mikro yang dilakukan berdampak pada penurunan kasus di bulan Maret-April 2021.

"Dengan PPKM Mikro, seluruh wilayah Kabupaten/ Kota di Provinsi Banten keluar dari zona risiko tinggi penyebaran Covid-19. Kabupaten Lebak dan Pandeglang telah masuk zona kuning," kata Andika dikutip dari keterangan resminya. Senin (3/5/2021).

Lebak optimistis jadi Zona Hijau

Sementara itu, Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya mengaku optimistis wilayahnya masuk zona hijau jika masyarakat disiplin menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

"Kalau kita disiplin (menjalankan protokol kesehatan) bersama sama, Insyaallah dalam waktu cepat kita segera pulih dan bisa kembali menjadi kehidupan normal," kata Iti.

"Kalau sudah hijau aktifitas ekonomi masyarakat akan kita buka seluas-luasnya," tambah Iti.

https://regional.kompas.com/read/2021/05/04/071505678/jelang-lebaran-tidak-ada-rt-di-lebak-dan-pandeglang-masuk-zona-merah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke