Salin Artikel

Keluarga Awak Nanggala-402 di Bantul Mengaku Ikhlas: Berharap Bisa Bertemu Apa Pun Kondisinya

YOGYAKARTA,KOMPAS.com - Keluarga dari kru kapal KRI Nanggala-402 KLS ISY Gunadi Fajar Rahmanto di Padukuhan Ngreco, Kalurahan Seloharjo, Kapanewon Pundong, Kabupaten Bantul mulai menggelar doa tahlil mulai Minggu (25/4/2021) malam.

Keluarga sudah menerima dengan ikhlas kepergian anak pertama Sunaryo dan Sumiyati.

Ketua RT 03 Padukuhan Ngreco Sugiman mengatakan, pihak keluarga dari Gunadi sudah mendengar kabar dari media dan juga pihak keluarga langsung didatangi dari TNI AL terkait Fajar dinyatakan gugur saat bertugas.

"Pihak keluarga sudah menerima kenyataan itu," kata Sugiman saat ditemui di rumah duka Senin (26/4/2021).

Pihak keluarga langsung menggelar doa bersama atau tahlil dan akan digelar selama 7 hari sesuai dengan tradisi masyarakat saat ada anggota keluarga yang meninggal.

Doa tahlil untuk almarhum Gunadi dilakukan usai masyarakat menggelar salat tarawih.

Bahkan, sebelum ada kepastian kru KRI Nanggala-402 dinyatakan gugur, warga sejak Kamis (22/4/2021) malam sudah menggelar doa untuk keselamatan kru KRI Nanggala-402.

Sugiman mengatakan, pihak keluarga berharap seluruh jenazah ditemukan dan bisa dimakamkan di kampung halaman.

"Harapannya bisa ketemu apapun kondisinya," kata Sugiman.

Dari pengamatan Kompas.com di rumah duka, ratusan pelayat sudah datang ke lokasi. Bupati Bantul Abdul Halim Muslih tampak melayat di rumah duka. 

https://regional.kompas.com/read/2021/04/26/113020378/keluarga-awak-nanggala-402-di-bantul-mengaku-ikhlas-berharap-bisa-bertemu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke