Salin Artikel

Paus Tutul yang Terdampar di Pantai Tulungagung Akhirnya Mati

Hewan laut raksasa itu mati setelah nelayan gagal mengembalikan paus sepanjang empat meter dan berat lima ton itu ke tengah laut. Warga dan nelayan berusaha mendorong paus itu ke tengah laut sejak Kamis (22/4/2021) sore.

Upaya itu dilakukan setelah warga mengetahui ikan itu tak bisa berenang karena terdampar di posisi dangkal. Bagian bawah tubuh ikan itu tersangkut dasar pantai.

Kasi Teknis Pelabuhan Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur, Mulyani mengatakan, bangkai paus tutul yang diperkirakan berumur kurang dari 10 tahun itu akan dikuburkan di sekitar Pantai Bayem atau Pantai Popoh.

Mulyani yang berada di lokasi terdamparnya ikan itu menambahkan, penguburan bangkai ikan itu membutuhkan bantuan alat berat.

"Namun jika tidak ada, kami sudah berkonsultasi dengan pihak yang lebih berwenang, ikan tidak masalah dipotong-potong untuk memudahkan pemindahan asal tidak dikonsumsi," ujar Mulyani kepada wartawan, Jumat (23/4/2021).

Terkait penyebab terdamparnya ikan tersebut, Mulyani mengatakan ada beberapa kemungkinan.

Pertama, ikan tersebut sedang mengikuti sumber makanan berupa plankton yang berlimpah di perairan kawasan teluk Pantai Bayem dan Popoh hingga akhirnya sampai pada perairan yang terlalu dangkal.

"Karena sekitar dua hingga tiga mil ke arah laut lepas sana kondisinya miskin plankton," jelasnya.


Kedua, lanjut Mulyani, ikan yang masih berusia muda itu terlepas dari kelompoknya karena terhempas gelombang.

Upaya kembali ke induk dan kelompoknya gagal dan justru membuatnya tersesat dan terdampar di perairan dangkal.

Koordinator SAR setempat Yoni Fariza mengatakan, upaya nelayan dan warga mendorong ikan tersebut ke perairan yang lebih dalam gagal karena bobot ikan yang terlalu berat.

"Informasi yang saya terima, kemarin malam upaya akan dilanjutkan sembari menunggu air laut pasang. Rupanya belum berhasil juga," ujarnya saat dihubungi Kompas.com.

https://regional.kompas.com/read/2021/04/23/142614678/paus-tutul-yang-terdampar-di-pantai-tulungagung-akhirnya-mati

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke