Salin Artikel

Nenek 70 Tahun Dirampok Jelang Sahur, Dipukuli hingga Diambil Perhiasannya

BONDOWOSO, KOMPAS.com – Nasib malang menimpa nenek Suwati (70), warga Dusun kali Kidul, Desa Sumberanyar, Kecamatan Jambesari Darussolah.

Sebab, rumahnya didatangi kawanan perampok pada Senin (19/4/2021) dini hari.

Perampok tersebut tak hanya mengambil emas milik Nenek Suwati. Namun juga memukuli nenek sebatangkara tersebut.

Akibatnya, korban mengalami luka lebam di bagian muka.

Kronologi perampokan tersebut terjadi pada waktu menjelang sahur sekitar pukul 02.00 WIB. Ada lima kawanan perampok yang beraksi.

Sementara Nenek Suwati sedang tertidur pulas di kamarnya.

“Mereka memasuki rumah korban dengan cara merusak dinding yang terbuat dari anyaman bambu,” kata Kapolsek Jambesari Darussolah, Iptu Ramin pada Kompas.com via telpon Selasa (20/4/2021).

Mereka masuk melalui pintu tengah yang tembus dengan kamar korban. Setelah berhasil dibuka, langsung masuk ke tempat tidur korban dan memukulinya dengan tangan.

Korban pun tak bisa melawan banyak dengan aksi perampok tersebut.

“Korban mengalami luka lebam di bagian mukanya,” ucap dia.


Setelah memukul dan menakuti nenek Suwati, kawanan perampok itu mencari barang berharga.

Mereka menjarah kalung dan gelang emas milik korban yang berprofesi sebagai tukang pijat.

Bahkan, juga sempat memaksa mengambil cincin emas yang dipakai, namun tidak berhasil. Kerugian karena perampokan tersebut mencapai sekitar Rp 16.000.000.

Iptu Ramin menambahkan, para perampok tersebut menggunakan penutup muka sehingga tidak bisa dikenali wajahnya.

Namun, pihak kepolisian terus berupaya melakukan penyelidikan dan memburu para pelaku.

https://regional.kompas.com/read/2021/04/20/112951378/nenek-70-tahun-dirampok-jelang-sahur-dipukuli-hingga-diambil-perhiasannya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke