Salin Artikel

Gempa M 6,7 Guncang Malang, Terasa hingga Solo

Seorang warga Solo, Munawaroh mengaku merasakan gempa tapi hanya sebentar. Saat itu dia sedang menonton televisi.

"Iya, terasa sebentar sekitar 10 detik. Tadi posisi pas lihat televisi," kata Munawaroh di Solo, Jawa Tengah, Sabtu.

Meski gempa bumi dirasakan hanya sebentar, dia mengaku sempat merasa panik.

"Kaget saya. Soalnya terasa goyang-goyang," ungkap dia.

Warga lain, Dhessy, merasakan gempa bumi itu sekitar pukul 14.01 WIB. Gempa bumi itu terasa cukup kuat.

Dhessy saat itu sedang duduk di atas tempat tidur.

"Gempa terasa sekitar pukul 14.01 WIB. Hampir 10 detik. Saya pas duduk di atas tempat tidur," terang dia.

Sebelumnya diberitakan, gempa bermagnitudo 6,7 mengguncang Kabupaten Malang, Jawa Timur, dan sekitarnya pada Sabtu (10/4/2021) sekitar 14.00 WIB.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan pusat gempa berada di 90 kilometer barat daya Kabupaten Malang.

Pusat gempa yang berada di lepas pantai memiliki kedalaman 25 kilometer.

Menurut BMKG, gempa ini tidak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.

https://regional.kompas.com/read/2021/04/10/151059978/gempa-m-67-guncang-malang-terasa-hingga-solo

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke