Salin Artikel

Detik-detik KM Empat Bersaudara Dihantam Ombak Besar, Penumpang Terjun ke Laut, Bayi Satu Tahun Tewas

KOMPAS.com - Dihantam ombak besar lebih kurang 2 meter, Kapal Motor Empat Bersaudara tenggelam di sekitar jarak 2,29 kilometer dari pelabuhan Pulau Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sabtu (3/4/2021).

Menurut informasi Tim SAR setempat, kapal tersebut mengangkut 24 penumpang. Seorang bayi berusia 1 tahun tewas dan 23 lainnya berhasil selamat. 

"Semua korban selanjutnya dibawa ke puskesmas Ende dengan rincian 23 orang selamat dan 1 bayi meninggal dunia," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere, I Putu Sudayana.

Akibatnya, air laut memenuhi lambung kapal dan akhirnya tenggelam. Saat itu, para penumpang dan anak buah kapal (ABK) melompat ke laut untuk menyelamatkan diri.

Sementara itu, setelah mendengar informasi tersebut, Putu segera berkoordinasi dengan Potensi SAR yang berada di wilayah kerja Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere, antara lain Lanal Maumere, Dipolair Polda NTT, Polres Ende, Kodim Ende, BPBD Ende, Pos AL Ende, KSOP Ende, dan Polair Ende.


Lalu, pada pukul 12.40 Wita, tim SAR yang terdiri dari dua tim rescue unit siaga SAR Ende, Pos AL Ende satu orang, Polairud Ende satu, menggunakan rubber boat 30 PK unit siaga SAR Ende serta anggota Polsek Pulau Ende dan nelayan dengan menggunakan 20 perahu, menuju ke titik lokasi kecelakaan. 

Sekitar pukul 13.10 Wita, Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi 24 orang. Atas adanya korban jiwa, keluarga besar Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere turut berduka dan berbela sungkawa. 

(Penulis: Kontributor Maumere, Nansianus Taris | Editor: Robertus Belarminus)

https://regional.kompas.com/read/2021/04/04/050000978/detik-detik-km-empat-bersaudara-dihantam-ombak-besar-penumpang-terjun-ke

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke