Salin Artikel

Hujan dan Angin Kencang Landa Bondowoso, Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga

KOMPAS.com - Hujan deras disertai angin kecang melanda Kabupaten Bondowoso, Kamis (18/3/2021) siang.

Kejadian itu menyebabkan sejumlah pohon tumbang menimpa rumah warga.

Plt Kalaksa BPBD Bondowoso, Adi Sunaryadi mengatakan ada dua titik pohon tumbang cukup parah, yakni di Dusun Tahuan, Desa Kalianyar, Kecamatan Tamanan serta Dusun Krajan, Desa Bataan, Kecamatan Tenggarang.

"Sebenarnya ada beberapa titik pohon tumbang tadi siang. Tetapi dua lokasi itu kami nilai yang cukup parah," kata Adi, seperti dilansir dari Surya.co.id, Kamis.

Kejadian itu dinilai cukup serius lantaran ada dua pohon yang tumbang menimpa rumah warga.

Beruntung, tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

"Kami juga berkoordinasi dengan PLN untuk melakukan penanganan kabel listrik yang tertimpa pohon tumbang," ujar dia.

Ia menyebutkan, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD pun berhasil mengevakuasi pohon tumbang di sejumlah titik pukul 17.30 WIB.

"Memang masih ada sisa-sisa serpihan tinggal sedikit. Akan kami bersihkan lagi," kata dia.

-----------------

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul, "Hujan Lebat dan Angin Kencang Terjang Bondowoso, Pohon Bertumbangan Menimpa Rumah Warga" (SURYA.CO.ID/DANENDRA KUSUMAWARDANA)

https://regional.kompas.com/read/2021/03/18/223022178/hujan-dan-angin-kencang-landa-bondowoso-pohon-tumbang-timpa-rumah-warga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke