Salin Artikel

Wantono Tak Bisa Nyetir tapi Beli Mobil hingga Tain Pilih Tabung Uang, Ini Kisah-kisah Miliarder Dadakan Tuban

Para warga mendadak menjadi jutawan hingga miliarder setelah mendapatkan uang pembebasan lahan.

Berikut kisah-kisah menarik para warga Tuban:

Uang tersebut salah satunya untuk membeli mobil Mitsubishi Xpander. Padahal dia sebetulnya tidak bisa menyetir.

Wantono justru ahli jika menyetir traktor di sawah.

Namun dia akhirnya berupaya mengemudikan mobil dengan belajar dari temannya.

"Memang sebelum beli mobil ini tidak bisa nyetir, setelah beli saya belajar," ujar Wantono, saat ditemui di rumahnya, seperti dilansir dari Tribunjatim.com, Kamis (18/2/2021).

Selain untuk membeli mobil, uang yang diterima Wantono dipakai untuk membeli tanah dan menabung.

Borong 4 mobil karena ingin punya seperti tetangga

Ali Sutrisno, warga Desa Sumurgeneng, mendapatkan Rp 15,8 miliar dari penjualan tanah seluas 2,2 hektare.

Dia memborong empat mobil dengan uang tersebut, yakni Innova, Xpander, HRV, dan pikap L300.

Motivasinya memborong mobil ialah karena melihat tetangganya membeli mobil.

"Tetangga pada punya, saya juga ingin punya," ujar Sutrisno dikutip dari Kompas TV, Rabu (17/2/2021).

Dia akan berangkat haji bersama delapan orang keluarganya.

"Ya mau memberangkatkan ke tanah suci, ini kan impian umat Islam, cita-cita lah. Doanya saja semoga berkah," ujar Nurul dikutip dari Tribunjatim.

Selain itu, uang hasil penjualannya digunakan untuk simpanan deposito dan mendirikan Taman Pendidikan Anak (TPA).

Tak ikut beli mobil, cuma videokan

Tain (38), tak ikut membeli mobil meski mendapatkan Rp 9,7 miliar dari menjual tanah.

"Saya tidak beli mobil dulu, ya keluarga yang jual tanah sudah pada beli mobil," tutur dia.

Dia lebih memilih membeli tanah dan menabung.

Namun dia sempat memvideokan kedatangan mobil-mobil yang diangkut dengan truk towing di desanya.

Video yang diunggahnya pun viral di media sosial.

"Enggak ada niat bikin viral, hanya bagi video saja karena perasaan senang, sampai Malaysia juga viralnya, tidak menyangka," kata Tain, seperti dikutip dari Tribun Jatim.

Sumber: Tribun Jatim, Kompas TV

https://regional.kompas.com/read/2021/02/20/10000051/wantono-tak-bisa-nyetir-tapi-beli-mobil-hingga-tain-pilih-tabung-uang-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke