Salin Artikel

Kontak dengan Pasien yang Ternyata Positif Covid-19, 7 Tenaga Medis Terinfeksi Corona

Anggota tim Gugus Tugas Kabupaten Bima, Rifai mengatakan, tenaga medis itu bertugas di Puskesmas Parado.

Mereka dinyatakan positif Covid-19 dengan kondisi tanpa gejala dan harus menjalani karantina mandiri.

"Hasil uji swab, ketujuh tenaga medis tersebut terkonfirmasi positif Covid-19. Seluruhnya menjalani isolasi mandiri," kata Rifai saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (30/01/2021).

Dari hasil tracing, tenaga medis ini sempat melakukan kontak erat dengan salah satu pasien yang belakangan baru diketahui positif Covid-19.

Tim gugus kemudian melakukan tes swab kepada seluruh petugas yang berkontak erat dengan pasien yang telah dirujuk ke RSUD Bima tersebut.

"Uji swab sudah dilakukan pada tanggal 19 Januari, namun hasil laboratorium baru keluar hari ini," ujar Rifai.

Atas temuan kasus tersebut, Rifai mengatakan, pelayanan di puskesmas tempat mereka bekerja telah ditutup sementara waktu.

Penutupan ini dilakukan untuk mencegah penularan. Sebagai gantinya, layanan puskesmas Parado dialihkan ke puskesmas terdekat.

"Penutupan selama tiga hari ke depan. Untuk pelayananan kesehatan dialihkan ke puskesmas terdekat," jelasnya.

https://regional.kompas.com/read/2021/01/30/17453161/kontak-dengan-pasien-yang-ternyata-positif-covid-19-7-tenaga-medis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke