Salin Artikel

22.000 Dosis Vaksin Covid-19 Dikirim ke Surabaya, Gresik dan Sidoarjo

SURABAYA, KOMPAS.com - Vaksin Covid-19 Sinovac buatan China mulai didistribusikan ke sejumlah daerah di Jawa Timur, Rabu (13/1/2021).

Sesuai arahan pemerintah pusat, untuk tahap awal vaksin didistribusikan ke Surabaya, Kabupaten Sidoarjo dan Kabupaten Gresik.

Sekretaris Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur Hertanto menyebut, vaksin yang didistribusikan belum 100 persen dari kuota yang ditetapkan.

"Kami sesuaikan dengan kondisi kapasitas lemari penyimpanan yang dimiliki daerah," kata Hertanto, saat memantau distribusi vaksin di kantornya Rabu siang.

Untuk Kota Surabaya, dari 33.420 dosis vaksin, yang didistribusikan hari ini 15.000 dosis vaksin.

Untuk Kabupaten Sidoarjo, dari 8.717 dosis vaksin yang dikirim 4.000 dosis vaksin, sementara untuk Kabupaten Gresik dari 5.805 dosis vaksin, yang dikirim hari ini 3.000 dosis vaksin.

Sehingga total 22.000 yang dikirim ke tiga daerah tersebut.

Sisa kuota vaksin akan dikirim ke tiga daerah tersebut jika sudah memiliki ruang penyimpanan vaksin yang memadai secara kapasitas dan syarat-syarat yang ditentukan.


"Selain kapasitasnya cukup juga memiliki suhu 2-8 derajat celcius," ujar dia.

Senin (4/1/2021) lalu, sebanyak 77.760 dosis vaksin Covid-19 tiba di Surabaya.

Vaksin yang diangkut dua truk itu disimpan di gudang Kompleks Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur, Jalan Ahmad Yani, Surabaya.

Sebenarnya, kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur Herlin Ferliana, Jawa Timur mendapat 316.000 dosis vaksin.

Tetapi, jumlah dosis yang diterima Jawa Timur berubah setelah pemerintah mengubah kebijakan soal kuota vaksin. 

Sebanyak 77.760 dosis vaksin Covid-19 tersebut akan diberikan kepada tenaga kesehatan karena dianggap kelompok masyarakat yang sangat rentan tertular. 

https://regional.kompas.com/read/2021/01/13/18004791/22000-dosis-vaksin-covid-19-dikirim-ke-surabaya-gresik-dan-sidoarjo

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke