Salin Artikel

Selama Perjalanan ke Ponpes Ngruki, Abu Bakar Ba'asyir Dikawal Densus dan BNPT

SUKOHARJO, KOMPAS.com - Perjalanan Abu Bakar Ba'asyir (ABB) dari Lapas Gunung Sindur Bogor, Jawa Barat menuju Pondok Pesantren Al Mukmin Ngruki dikawal secara estafet oleh Densus 88 dan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT).

Perwakilan Tim Pengacara Muslim, Achmad Midan mengucapkan terima kasih atas pengawalan yang telah diberikan hingga ke Ponpes Ngruki.

Ba'asyir tiba di Ponpes Al Mukmin Ngruki pada Jumat (8/1/2021) sekitar pukul 13.30 WIB.

"Pengamanan kita serahkan kepada Densus 88 memang secara silent dan itu dilakukan secara estafet. Karena melewati beberapa wilayah hukumnya dari Polda Jabar, Polda Jateng," kata Perwakilan Tim Pengacara Muslim, Achmad Midan di Ponpes Al Mukmin Ngruki, Cemani, Grogol, Sukoharjo, Jumat.

Selain itu, adanya pengamanan dari petugas keamanan di sekitar pondok pesantren dapat mencegah kerumunan massa pendukung Abu Bakar Ba'asyir.

"Sebelum kedatangan Ustadz Abu kita sudah mengimbau karena ini persoalannya karena pandemi (Covid-19) yang kita tidak mau seperti seperti kasus Habib Rizieq," tutur dia.

Midan juga menegaskan selama perjalanan tidak ada keluhan apapun yang dirasakan Ba'asyir.

Menurut dia, kedua putra ABB yang berada satu mobil turut menjelaskan tentang banyaknya perubahan di Solo kepada pendiri Ponpes Al Mukmin Ngruki.

"Termasuk tadi ada Flyover Manahan selama beliau ditahan itu kan belum ada," ungkap dia.

Putra Ba'asyir, Abdul Rohim menambahkan, ayahnya kembali dicek kesehatannya oleh tim medis internal di pondok.

"Sampai di sini kondisi kesehatannya baik," kata dia.

https://regional.kompas.com/read/2021/01/08/16504191/selama-perjalanan-ke-ponpes-ngruki-abu-bakar-baasyir-dikawal-densus-dan-bnpt

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke