Salin Artikel

Longsor di Sukabumi, Seorang Petani Tewas Tertimbun

Berdasarkan informasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi, bencana longsor tersebut terjadi pada Rabu (9/12/2020), pukul 14.00 WIB.

Lokasinya di lahan persawahan Blok Perengong RT 02 RW 05 Desa Jampangtengah.

Adapun korban bernama Uci (80), warga Kampung Ciguha.

"Akibat bencana longsor ini, satu warga meninggal dunia ditemukan tertimbun," kata Pelaksana tugas (Plt) Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Sukabumi Anita Mulyani kepada Kompas.com, Kamis.

Dia mengatakan, hujan dengan intensitas tinggi dan disertai angin kencang melanda wilayah tersebut dalam sepekan terakhir ini.

Sejumlah pepohonan tumbang. Beberapa rumah juga mengalami kerusakan.

Berbagai dampak bencana itu terjadi hampir di 47 kecamatan di wilayah tersebut.

Selain itu, jaringan listrik mati di beberapa tempat.

"Laporan-laporan masih kami rekap, karena masih ada kecamatan yang belum masuk. Ada beberapa kecamatan yang mati listrik dan jaringan komunikasi sulit," kata dia.

https://regional.kompas.com/read/2020/12/10/15113881/longsor-di-sukabumi-seorang-petani-tewas-tertimbun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke