Salin Artikel

4 Daerah di Jatim Jadi Zona Merah, Satgas Sebut Dampak Libur Panjang

SURABAYA, KOMPAS.com - Empat daerah di Jawa Timur berubah menjadi zona merah atau berisiko tinggi penyebaran Covid-19 per Selasa (1/12/2020).

Keempat daerah tersebut adalah Jember, Situbondo, Jombang, dan Kota Batu.

Sehari sebelumnya, keempat daerah tersebut berstatus zona oranye atau risiko sedang penyebaran Covid-19.

Berdasarkan data update Covid-19 yang dirilis Satgas Penanganan Covid-19 Jawa Timur Selasa malam, Kabupaten Lumajang yang sebelumnya sepekan lebih menjadi zona merah berubah menjadi zona oranye.

Daerah dengan zona oranye yang sebelumnya ada 26 daerah, per Selasa kemarin menjadi 32 daerah, yakni Sidoarjo, Kota Surabaya, Kota Malang, Kota Blitar, Kota Probolinggo, Tulungagung, Lamongan, Bondowoso, Kediri, Gresik, Ngawi, Nganjuk, Sumenep, Trenggalek, Ponorogo, Banyuwangi, Pasuruan, Magetan dan Probolinggo.

Kemudian, Kota Mojokerto, Tuban, Pamekasan, Blitar, Malang, Kota Pasuruan, Kota Kediri, Bojonegoro, Bangkalan, Kota Madiun, Lumajang, Mojokerto, dan Madiun.

Sementara, daerah zona kuning yang sebelumnya berjumlah 11 daerah, per Selasa berkurang menjadi 2 daerah yakni Pacitan dan Sampang.

Per Selasa, jumlah kasus Covid-19 komulatif di Jawa Timur tercatat 63.313 kasus.

54.863 kasus atau 88,04 persen sembuh, 3.012 atau 4,84 persen kasus masih ditangani, dan 4.438 kasus atau 7,12 persen meninggal dunia.


Ketua Gugus Kuratif Satgas Penanganan Covid-19 Joni Wahyuhadi mengatakan, bertambahnya jumlah daerah zona merah juga berkaitan dengan naiknya kasus Covid-19 di Jawa Timur.

"Jumlah kasus di Jatim memang naik tapi tidak naik drastis seperti di Jawa Tengah dan Jawa Barat," kata Joni, saat dikonfirmasi, Rabu (2/12/2020).

Faktor kenaikan, kata dia, dipicu libur panjang akhir Okober 2020 lalu.

"Karena ada liburan, maka tingkat kepatuhan warga terhadap protokol kesehatan menjadi kendor. Kalau kepatuhan kendor maka angka kasus pasti naik," ujar dia.

Dia pun tetap mengingatkan kepada masyarakat Jawa Timur kapan saja dan di mana saja harus selalu menerapkan protokol kesehatan ketat.

"Jaga jarak, cuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir, pakai masker dan hindari kerumunan," ucap dia.

https://regional.kompas.com/read/2020/12/02/15280871/4-daerah-di-jatim-jadi-zona-merah-satgas-sebut-dampak-libur-panjang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke