Salin Artikel

Detik-detik Dua Pria Todongkan Pistol Saat Hendak Ditilang Polisi, Peluru Tak Meletus Saat Ditembakkan

Polisi menilang mereka karena melanggar rambu-rambu lalu lintas.

Namun ketika polisi mendekat, mereka langsung menodongkan pistol.

Padahal di situ terdapat rambu larangan berputar arah.

“Kedua pelaku berboncengan mengendarai sepeda motor, lalu berputar di rambu larangan berputar yang ada di pertigaan depan Terminal Rajabasa,” kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polresta Bandar Lampung, AKP Rafli Yusuf Nugraha, di Mapolresta Bandar Lampung.

Kendaraan yang ditumpangi kedua pelaku juga tidak berpelat nomor, sehingga timbul kecurigaan.

“Satu pelaku yang membawa motor langsung disergap, anggota menemukan satu pucuk senjata api di kantong celananya,” kata Rafli.

Sedangkan pelaku yang membonceng berlari masuk ke terminal.

Dia sempat berupaya menembakkan senjata api rakitan jenis pistol namun pelurunya tidak meletus.

“Pelaku kedua yang sempat menodongkan senjata kepada ibu dan anak, serta berusaha untuk membuang tembakan, namun peluru tidak meledak,” kata Rafli.

Akhirnya kedua pelaku berhasil digelandang ke Polsek Kedaton.

Kedua pelaku berinisial AF (24) dan KI (30).

Ada dugaan bahwa mereka adalah pelaku penjambretan.

Hingga kini, polisi masih melakukan pemeriksaan kepada keduanya.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Lampung, Tri Purna Jaya | Editor: Abba Gabrillin)

https://regional.kompas.com/read/2020/10/06/06000031/detik-detik-dua-pria-todongkan-pistol-saat-hendak-ditilang-polisi-peluru-tak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke