Salin Artikel

Ridwan Kamil: Pak Jakob Oetama Sosok Luar Biasa

Menurut Emil, sapaan akrabnya, mendiang merupakan sosok luar biasa yang punya peran besar dalam perkembangan dunia jurnalistik.

"Saya menghaturkan rasa duka cita yang sangat mendalam, bela sungkawa, atas berpulangnya Pak Jakob Oetama, selaku pendiri Kompas Gramedia. Sosoknya sangat luar biasa, sebagai jurnalis di awal karirnya yang sangat idealis. Kemudian mengembangkan Harian Kompas dan sekarang bisnisnya juga sukses. Dan, terus menjadi teladan untuk jurnalis muda, menjadi teladan dalam dunia komunikasi dan media," tutur Emil di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Rabu (9/9/2020).

Emil pun mengenang pertemuan dengan Jakob Oetama. Kala itu ia mendapat nasihat tentang nilai pengabdian terhadap masyarakat.

"Kita sangat kehilangan, sosok luar biasa, sosok teladan, saya pribadi pernah bertemu dua kali, mendapatkan nasihat-nasihat tentang menjaga hati nurani, menjaga kelurusan hati dalam pengabdian pada masyarakat," katanya.

"Sekali lagi, secara pribadi, saya menghaturkan turut berduka cita. Dan, semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran, dan Kompas Gramedia terus melanjutkan menjadi media yang sukses, untuk jadi inspirasi di masa depan," jelasnya.

Seperti diketahui, pendiri Kompas Gramedia, Jakob Oetama (88), meninggal dunia di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading, Jakarta, Rabu (9/9/2020).

Tokoh pers yang akrab disapa Pak JO ini wafat karena mengalami gangguan multiorgan. Usia sepuh kemudian memperparah kondisi Pak JO hingga akhirnya menghembuskan napas terakhir.

https://regional.kompas.com/read/2020/09/09/17131341/ridwan-kamil-pak-jakob-oetama-sosok-luar-biasa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke