Salin Artikel

Berhenti di Lampu Merah, Kijang Innova Ditabrak Bus dari Belakang di Jalan Jogja-Solo

KOMPAS.com - Berhenti di lampu merah, sebuah mobil Toyota Innova dengan plat nomor AD 88571 YC ditabrak bus jurusan Jogja-Solo, di Minggu (16/8/2020).

Dilansir Tribunnews, peristiwa kecelakaan itu terjadi di simpang tiga lampu merah Dukuh Sanggrahan, Desa Sanggrahan, Kecamatan Prambanan, Klaten, Jawa Tengah, sekitar pukul 06.15 WIB.

Tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Sejumlah penumpang alami luka dan segera dibawa ke rumah sakit terdekat.

"Benar, namun untuk kronologi serta penyebab kecelakaan masih dalam proses penyelidikan petugas kepolisian," kata Kanit Laka Satlantas Polres Klaten Iptu Panut Haryono.


Sementara itu, dari informasi yang diperoleh, saat itu Toyota Innova yang dikendarai Nugroho Tri Winarso (50), sedang berhenti di lampu merah.

Tak berselang lama, dari arah belakang, bus PO Hino dengan nomor polisi W 3831 UZ melaju dan menabrak mobil yang dikendarai Nugroho.

Sopir bus yang diketahui bernama Angga Setiawan, (31) warga RT 07 / RW 02, Desa Karangsono, Kecamatan Barat, Kabupaten Magetan, diduga lengah dan tak melihat lampu traffic light telah menyala merah.

Sementara itu, 5 penumpang di mobil Innova, yaitu Sri Narningsih (45), Gentar Satya Graha (19), Zinqi Pangkat Alqani (17), Arini Sapta (23), dan Satyani Rena, (27), semuanya selamat.

Mereka diketahui merupakan warga RT. 02, RW 01, Dukuh Padas, Desa Padas, Kecamatan Karanganom, Kabupaten Klaten.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul: Kecelakaan Innova VS Bus di Jalan Yogya-Solo, Mobil Berhenti di Lampu Merah Malah Diseruduk

https://regional.kompas.com/read/2020/08/17/12330031/berhenti-di-lampu-merah-kijang-innova-ditabrak-bus-dari-belakang-di-jalan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke