Salin Artikel

Siap Maju di Pilkada Surabaya, Putra Sulung Yakin Dapat Restu Risma

Fuad yang merupakan kader DPC PDI-Perjuangan Kota Surabaya itu mengaku siap maju sebagai bakal calon wakil wali kota dari partai berlambang banteng itu.

Fuad pun optimistis mendapatkan restu Risma untuk maju di Pilkada Surabaya.

"Yang pasti, kalau sudah mendapat rekomendasi, (Risma) pasti setuju ya," kata Fuad saat ditemui di sebuah kafe di Bratang Binangun, Surabaya, Sabtu (15/8/2020).

Fuad tak mau menumpang nama besar Risma untuk maju di Pilkada Surabaya.

Ia mengaku ingin lepas dari bayang-bayang ibunya yang telah dua periode memimpin Kota Surabaya.

Ia pun ingin membuktikan diri bisa bersaing di Pilkada Surabaya. Apalagi, Fuad dikenal luas di kalangan milenial.

Putra sulung Risma itu juga telah memiliki modal awal seperti relawan yang telah disiapkan sejak jauh-jauh hari.

"Memang saya sebagai putra Ibu (Risma), tapi kalau nanti saya direkomendasi partai sebagai calon, saya usahakan bisa berdiri sendiri," ujar dia.

Fuad menegaskan, memiliki basis massa dan tim relawan yang solid. Mereka siap memenangkan Fuad di Pilkada Surabaya.


 

Peran besar Risma

Fuad mengaku, Risma memiliki peran besar terhadap dirinya. Peran itu tak cuma sebatas hubungan orangtua dan anak.

Namun, dalam membangun komunikasi dan merangkul masyarakat, tokoh masyarakat, dan kaum milenial selama 10 tahun terakhir.

"Tapi saya harus tetap berjuang sendiri untuk diri saya dan pasangan (calon wali kota yang direkomendasikan DPP PDI-P)," ujar Fuad.

Putra Risma itu berkomitmen memajukan Surabaya jika mendapatkan amanat dari PDI-P. Ia akan membuat inovasi yang belum pernah dilakukan Risma.

Salah satunya, Fuad fokus membangun sumber daya manusia (SDM), khususnya pemuda di Surabaya.

"Pendekatan saya memang ingin menggaet teman-teman muda untuk bagaimana bisa berkreasi di Kota Surabaya," jelas Fuad.

https://regional.kompas.com/read/2020/08/15/16492661/siap-maju-di-pilkada-surabaya-putra-sulung-yakin-dapat-restu-risma

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke