Salin Artikel

Sebanyak 18 Warga Kabupaten Grobogan Sembuh dari Covid-19

GROBOGAN, KOMPAS.com - Sebanyak 18 orang pasien positif Covid-19 di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, dinyatakan sembuh.

"Alhamdulilah hari ini 18 orang sekaligus dinyatakan sembuh dari Covid-19. Hasil swab 18 pasien positif Covid-19 asal Grobogan ini negatif," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Grobogan, dr Slamet Widodo saat dihubungi Kompas.com melalui ponsel, Kamis (17/7/2020) malam.

Slamet menuturkan, pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh berasal dari sembilan kecamatan di Kabupaten Grobogan.

"Semoga pasien positif Covid-19 lainnya segera sembuh," ujar Slamet.

Sementara itu, kata Slamet, perkembangan informasi pada hari ini juga mencatat adanya penambahan delapan kasus positif Covid-19 terbaru yang tersebar di enam kecamatan di Kabupaten Grobogan.

"Mereka dirawat di RSUD Ki Ageng Selo Wirosari dan RSUD Ki Ageng Getas Pendowo Gubug. Pasien positif Covid-19 terbaru ini ada kaitannya dengan kasus sebelumnya," jelas Slamet.

Dengan bertambahnya delapan kasus positif Covid-19, total ada 196 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Grobogan hingga Kamis (16/7/2020).

Rinciannya, 18 meninggal, 73 sembuh, dan 105 masih dirawat.

"Dari 19 kecamatan di Grobogan hanya Kecamatan Klambu saja yang sampai saat ini belum pernah ada kasus positif Covid-19," pungkas Slamet.

https://regional.kompas.com/read/2020/07/17/09505101/sebanyak-18-warga-kabupaten-grobogan-sembuh-dari-covid-19

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke