Salin Artikel

Kasus Covid-19 di Ponorogo Tembus 114 Orang, Terbanyak dari Klaster Pondok Gontor

Sebanyak 114 kasus positif Covid-19 tercatat hingga Kamis (16/7/2020).

Pekan lalu, jumlah kasus positif Covid-19 sebanyak 77 orang. Sebanyak 37 kasus positif Covid-19 baru tercatat dalam sepekan di Ponorogo.

"Dari total 114 kasus positif Covid-19 di Ponorogo terdapat tujuh kelompok (klaster). Nomer satu Pondok Gontor 2 sebanyak 38 orang diikuti kelompok riwayat surabaya 22 orang dan Temboro 13 orang," kata Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni kepada Kompas.com, Kamis (16/7/2020).

Ipong memerinci, 22 kasus positif berasal dari klaster pekerja yang pulang dari Surabaya, 13 kasus dari klaster Pondok Temboro, dan 12 kasus dari klaster Ronowijayan.

Lalu, delapan kasus dari klaster PPIH Sukolilo, empat kasus dari klaster Panjeng, dan 17 kasus dari sumber penularan lain.

Dari 114 kasus Covid-19 di Ponorogo, sebanyak 51 pasien dinyatakan sembuh, empat meinggal, dan 59 dirawat.

Meski kasus positif Covid-19 terus meningkat dalam sepekan terakhir, Ipong menyebut terdapat tujuh pasien sembuh.

Mereka adalah pasien 24, pasien 43, pasien 44, pasien 48, pasien 51, dan pasien 56.

Ipon mengingatkan masyarakat agar tetap waspada dengan cepatnya penularan virus corona baru atau Covid-19.

Masyarakat harus tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan itu.

“Saya mengajak semuanya untuk meningkatkan kedisiplinan, kewaspadaan, saling menjaga dan saling mengingatkan akan pentingnya menerapkan protokol kesehatan,” jelas Ipong.

https://regional.kompas.com/read/2020/07/16/19270371/kasus-covid-19-di-ponorogo-tembus-114-orang-terbanyak-dari-klaster-pondok

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke