Salin Artikel

Update Pasien Corona di Mimika Hampir 100 Orang, Tertinggi di Papua

Secara kumulatif, total pasien positif Covid-19 sebanyak 97 orang.

Jumlah itu diketahui setelah adanya penambahan 2 kasus yang berasal dari Rumah Sakit Mitra Masyarakat (RSMM).

Sebanyak 2 pasien baru yakni pasien 096 berjenis kelamin perempuan yang merupakan warga Kelurahan Kuala Kencana, Distrik Kuala Kencana.

Kemudian pasien 097 berjenis kelamin laki-laki yang merupakan warga Kelurahan Kebun Sirih.

Juru Bicara Covid-19 Mimika Reynold Ubra mengatakan, belum diketahui asal penularannya kedua pasien tersebut.

Saat ini masih dilakukan penyelidikan oleh tim epidemiologi Gugus Tugas.

"Kami belum mengetahui apakah kedua kasus ini ada keterkaitan dengan kasus-kasus sebelumnya," kata Reynold dalam video conference di Timika, Jumat malam.

Menurut Reynold, dari 97 kasus, sebanyak 77 pasien masih dalam perawatan.

Kemudian 17 pasien sembuh dan 3 meninggal dunia.


Data sebaran

Mengenai peta sebaran virus, menurut Reynold, ada 56 kasus yang terdapat di Distrik Tembagapura yang merupakan area operasional PT Freeport Indonesia.

Kemudian di Distrik Wania ada 20 kasus.

Selanjutnya, di Mimika Baru terdapat 17 kasus dan Kuala Kencana ada 4 kasus.

Adapun, sebanyak 77 pasien yang dirawat tersebar di RSUD Mimika sebanyak 24 orang, RSMM 3 orang dan Rumah Sakit Tembagapura sebanyak 50 orang.

Reynold tak henti-hentinya meminta masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan agar memutus rantai penularan virus corona ini.

Misalnya social dan physical distancing, cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, menggunakan masker, serta menjaga pola hidup sehat.

"Bila tidak ada kepentingan di luar rumah sebaiknya tinggal saja di rumah. Bila ke luar rumah harus gunakan masker," kata Reynold.

Menurut Reynold, Kabupaten Mimika merupakan kabupaten dengan kasus tertinggi di Provinsi Papua.

Terbanyak kedua adalah Kota Jayapura dengan 63 Kasus.

Kemudian Kabupaten Jayapura 40 kasus; Nabire 16 kasus; Merauke 13 Kasus; Kerom 11 kasus dan Biak Numfor 11 kasus.

Berikutnya Kabupaten Sarmi 4 kasus, Jayawijaya 3 kasus; Mamberamo Tengah 2 kasus; Boven Digoel 3 kasus dan Supiori 2 kasus.

https://regional.kompas.com/read/2020/05/09/07401981/update-pasien-corona-di-mimika-hampir-100-orang-tertinggi-di-papua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke