Salin Artikel

Wali Kota Tanjungpinang Dimakamkan di TMP Batu 5 Sesuai Prosedur Pasien Covid-19

Orang nomor satu di Tanjungpinang ini dijadwalkan dikebumikan Selasa (28/04/2020) sekitar pukul 21.00 WIB, di lokasi Tempat Pemakamam Pahlawan (TMP) di Batu 5 Tanjungpinang, Kepri.

Syahrul yang populer dengan sebutan Ayah Syahrul ini proses pemakamannya akan dilaksanakan sesuai prosedur pasien covid-19.

Pemakaman dilaksanakan paling lambat sekitar empat jam setelah kematiannya.

"Almarhum akan dikebumikan di TMP yang berada di bilangan batu 5 Tanjungpinang, dan proses pemakamannya dilakukan sesuai pasien Covid-19," kata Tjetjep melalui telepon, Selasa (28/4/2020).

Sebelumnya, Syahrul dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raja Ahmad Tabib (RAT) Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri), dengan menggunakan mobil ambulans pada hari Sabtu (11/4/2020) pagi lalu.

Setibanya di rumah sakit, Syahrul segera dibawa ke ruang IGD untuk selanjutnya diisolasi.

Setelah itu kondisinya dikabarkan kadang stabil kadang kritis.

Pada tanggal 13 April 2020, sempat tersebar kabar bahwa Syahrul, positif terjangkit virus corona.

Kondisinya dilaporkan kritis dan dibantu dengan ventilator hingga tidak sadarkan diri.

Syahrul bahkan sempat dikabarkan terus membaik hingga beberapa orang tubuhnya berfungsi dengan baik, namun petang tadi Syahrul dikabarkan meninggal dunia.

https://regional.kompas.com/read/2020/04/28/18574191/wali-kota-tanjungpinang-dimakamkan-di-tmp-batu-5-sesuai-prosedur-pasien

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke