Salin Artikel

Taksi Sayur Online ala Erwin, Jualan via Instagram, Banting Setir Saat Pariwisata di Bali Lesu

Ia menjual sayur secara online melalui akun Instagram @taxisayur dan mengantar pesanan pelanggannya langsung ke rumah.

Pilihan tersebut diambil setelah dunia pariwisata di Bali mati suri terdampak Covid-19.

Selain sopir event pariwisata, Erwin sebelumnya menjadi sopir transportasi online di sekitar Cangu dan Seminyak bali.

Ia pun memutar otak untuk mendapatkan penghasilan saat sadar Covid-19 tak akan reda dalam waktu dekat.

Setelah riset dan meminta pendapat dari keluarga, Erwin memutuskan berjualan sayur secara online sejak dua pekan lalu.

Erwin mengunggah foto sayuran yang dijual di Instagramnya. Lalu pembeli bisa langsung menghubungi Erwin di nomor ponsel yang sudah disediakan.

Erwin akan mengantar sayuran langsung ke rumah pembeli.

Untuk antar gratis hanya berlaku di wilayah Denpasar dan Badung dengan syarat minimal pembelian Rp 100.000.

Sementara untuk wilayah Denpasar Barat dan Kuta Utara tanpa minimum pembelian.

Dengan berjualan online, Erwin mengatakan masyarakat tak perlu ke luar rumah untuk mendapatkan sayuran segar.

Erwin bercerita saat awal berjualan, ia hanya menyediakn telur, cabai, dan bawang putih. Namun setelah dua pekan berjalan, usahanya berkembang dan menjual lebih banyak jenis sayuran.

Saat awal berjualan, Erwin mengaku tak menerima untung. Namun setelah ditekuni, ia mendapatkan laba bersih Rp 100.000 setiap harinya.

Erwin yang melakukan riset kecil-kecilan, telah membandingkan antara harga di pasar dengan penyuplai sayur.

Dan ia mendapatkan perbandingan yang cukup signifikan dan menguntungkan. Saat ini dia telah bekerja sama dengan lima reseller di wilayah Denpasar dan Badung Bali untuk menyediakan sayur segar bagi pelanggan.

SUMBER: KOMPAS.com (Penulis: Imam Rosidin | Editor : David Oliver Purba)

https://regional.kompas.com/read/2020/04/28/15350081/taksi-sayur-online-ala-erwin-jualan-via-instagram-banting-setir-saat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke