Salin Artikel

UPDATE Pasien Corona di Sulsel: 50 Positif Corona, 5 Orang Meninggal Dunia

MAKASSAR, KOMPAS.com - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Sulsel mencatat hingga Rabu (1/4/2020) pagi terdapat 50 pasien positif virus corona.

Kabid Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Sulawesi Selatan Husni Thamrin mengatakan dari 50 orang positif corona, ada 5 pasien yang sudah dinyatakan meninggal dunia.

"Jumlah ODP 691 bertambah 71 orang. Jumlah PDP 106 bertambah 1 orang. Kemudian yang positif tetap 50 orang," kata Husni saat menggelara konferensi pers melalui aplikasi Zoom.

Dia menjelaskan, Kota Makassar menjadi daerah dengan jumlah pasien positif corona Covid-19 terbanyak dengan jumlah 34 orang.

Selain kota Makassar, pasien positif virus corona tertinggi ada di Kabupaten Gowa dengan 8 orang. Kabupaten Maros 3 orang, Kabupaten Sidrap 2 orang, Pinrang 1 orang dan Bulukumba 1 orang serta Luwu Timur 1 orang.

Diberitakan sebelumnya, Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan penanganan Covid-19 Sulawesi Selatan Mayjen Andi Sumagerukka mengatakan bahwa ada empat penambahan pasien positif virus corona (Covid-19) di Sulawesi Selatan pada Sabtu (28/3/2020).

Dengan penambahan tersebut, total ada 33 pasien positif corona.

Dari 33 pasien corona tersebut, Andi menyebut tiga di antaranya memilih isolasi mandiri di rumah.

"Untuk yang positif 33. Sampai saat ini yang 33 itu sedang dilakukan observasi. Kita berharap dan berdoa semoga rekan-rekan medis dapat melakukan tugas dengan baik hingga nanti ada diantara mereka sembuh," ucap Andi.

Sementara pasien positif yang meninggal dunia ada 4 orang.

Pasien yang meninggal semuanya berada di kota Makassar dan berusia 51, 55, 58, dan 64 tahun.

https://regional.kompas.com/read/2020/04/01/12412741/update-pasien-corona-di-sulsel-50-positif-corona-5-orang-meninggal-dunia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke