Salin Artikel

Detik-detik Pesawat TNI AU Diberondong Tembakan KKB

KOMPAS.com - Pesawat TNI AU yang sedang melakukan penerbangan rute Jayapura-Oksibil mendapat serangan tembakan dari kelompok kriminal bersenjata (KKB).

Kejadian tersebut terjadi pada Senin (23/3/2020) sekitar pukul 08.50 WIT.

Penembakan itu terjadi ketika pesawat CASA CN A-2909 milik TNI AU sedang terbang di atas kawasan Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, atau tepatnya di atas Distrik Serambakon pada ketinggian 4.800 kaki.

Akibat serangan tersebut, diketahui ada sekitar lima titik lubang bekas tembakan di sayap pesawat bagian kanan.

"Jadi pesawat ini ditembak saat sedang terbang. Saat landing di Oksibil dan dilakukan pengecekan, ternyata ada lima titik lubang bekas tembakan," ujar Kapendam XVII/Cenderawasih, Kolonel Cpl Eko Daryanto saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin siang.

Mendapat informasi itu, pihaknya langsung menerjunkan tim untuk memburu pelaku penembakan di lokasi tersebut.

Sebelumnya, pada 2 Maret 2020 kondisi serupa juga terjadi saat rombongan truk milik BUMN melintas di Distrik Oksop, Kabupaten Pegunungan Bintang.

Truk tersebut diberondong tembakan oleh kelompok kriminal bersenjata.

Aksi beringas yang dilakukan KKB tersebut disinyalir sengaja dilakukan untuk menggagalkan agenda nasional yang akan digelar pada tahun ini di Papua, yaitu PON dan Pilkada.

Penulis : Kontributor Jayapura, Dhias Suwandi | Editor : David Oliver Purba

https://regional.kompas.com/read/2020/03/23/17255361/detik-detik-pesawat-tni-au-diberondong-tembakan-kkb

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke