Salin Artikel

Dinas Kesehatan Terlusuri Warga Solo yang Pulang dari Luar Negeri

SOLO, KOMPAS.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta bergerak cepat untuk mengantisipasi wabah virus corona atau Covid-19 dengan cara menelusuri warga yang pulang dari luar negeri.

"Kita mengantisipasi warga masyarakat yang pulang dari luar negeri. Antisipasinya seperti apa kita sudah minta (Dinas Kesehatan) membuat kajian," kata Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo di Solo, Jawa Tengah, Senin (2/3/2020).

Menurutnya antisipasi warga yang pulang dari luar negeri tersebut bisa dilakukan misalnya dengan karantina mandiri atau yang lain.

Hal tersebut untuk mengetahui apakah mereka terkena virus corona atau tidak.

"Warga dari luar negeri untuk dilakukan antisipasi. Mungkin dengan karantina mandiri atau apa," ucapnya.

Rudy berharap virus corona tidak memengaruhi tingkat kunjungan wisatawan ke Solo.

Pasalnya, pengunjung yang datang ke objek wisata di daerahnya kebanyakan wisatawan lokal.

"Mudah-mudahan tidak terpengaruh. Kebanyakan wisata kita lokal," ujar dia.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Surakarta Siti Wahyuningsih menekankan kepada masyarakat terhadap pentingnya pola hidup bersih dan sehat.

Masyarakat diminta untuk selalu membersihkan diri dan rajin mencuci tangan dengan memakai sabun usai beraktivitas

Menurut dia, penyakit dapat dengan mudah menyerang seseorang apabila kondisi daya tahan tubuh menurun.

Artinya, menjaga kesehatan penting untuk mencegah segala macam penyakit termasuk virus corona.

"Biasakan untuk pola hidup bersih dan sehat. Selalu mencuci tangan dan istirahat cukup," kata Siti.

Pihaknya juga menyarankan masyarakat untuk melapor ke fasilitas kesehatan terdekat di wilayahnya masing-masing jika mengeluhkan kondisi suhu tubuh.


Sebelumnya diberitakan, Presiden Joko Widodo mengumumkan terdapat dua orang di Indonesia yang positif terjangkit virus corona.

Menurut Jokowi, dua warga negara Indonesia (WNI) tersebut sempat kontak dengan warga negara Jepang yang datang ke Indonesia.

Warga Jepang itu terdeteksi virus corona setelah meninggalkan Indonesia dan tiba di Malaysia.

https://regional.kompas.com/read/2020/03/02/22423271/dinas-kesehatan-terlusuri-warga-solo-yang-pulang-dari-luar-negeri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke