Salin Artikel

Pipa Pembuangan Air Lepas, Plafon Mall Malioboro Jebol

Insiden yang terjadi pada Senin (24/2/2020) sore diakibatkan sambungan pipa pembuangan air lepas setelah tidak mampu menahan tingginya debit air.

Usman (24), salah satu saksi mata, mengatakan pada 15.00 WIB sempat ada tetesan air dari plafon pusat perbelanjaan tersebut.

Semakin lama, air mulai mengucur dari atap Mall Malioboro. Tidak lama setelah air mengucur,  plafon mal itu jebol.

"Air itu turun deras dari plafon," ungkap Usman.

Menurutnya, peristiwa tersebut terjadi saat hujan turun dengan deras. Peristiwa itu juga sempat membuat pengunjung dan penjaga tenant kaget.

"Waktu air menetes itu (daerah sekitarnya) sudah disterilkan," urainya

Sekitar 16.00 WIB air yang mengucur dari plafon mal perlahan berhenti.

Sementara itu, Staff Marketing and Promotion Mall Malioboro Eunike Set Satyarini menjelaskan hujan yang turun pada Senin (24/02/2020) cukup deras, sehingga sambungan pipa pembuangan air hujan yang ada di atas plafon.

"Yang terjadi adalah karena debit air terlalu banyak jadi pipa sambungannya itu lepas dan bocor. Akhirnya plafonnya ambrol, bukan atap," ucapnya.


Menurutnya tidak ada korban jiwa dari kejadian ini. Saat kejadian, air jatuh di eskalator.

Sampai dengan saat ini juga belum ada laporan tenant yang rusak. Pihaknya akan segera membenahi pipa yang lepas dan plafon yang jebol.

"Mall tetap buka, hanya untuk area yang sedang diperbaiki ditutup sementara. Kita akan renovasi secepatnya, besok harapannya bisa selesai," pungkasnya.

Dari pengamatan Kompas.com di lokasi, tepat di bawah plafon yang ambrol dipasang terpal.

Para petugas juga tampak memperbaiki plafon yang jebol. Aktivitas mal masih  berjalan seperti biasa. Pengunjung maupun penjaga tenant juga tampak beraktivitas biasa.

https://regional.kompas.com/read/2020/02/24/18352911/pipa-pembuangan-air-lepas-plafon-mall-malioboro-jebol

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke