Salin Artikel

Ikan Paus Sepanjang 15 Meter Terdampar di Hutan Mangrove, Warga Kesulitan Evakuasi

KOMPAS.com - Ikan paus sepanjang 15 meter terdampar di Hutan Mangrove Pantai Tasilo, Desa Tasilo, Kecamatan Rote Barat Laut, Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Saat ditemukan warga, ikan paus tersebut diketahui sudah mati.

Karena ukurannya yang cukup besar, warga kesulitan untuk melakukan proses evakuasi.

"Bobotnya besar sehingga warga kesulitan untuk mengevakuasi," kata Kasubag Humas Polres Rote Ndao Aipda Anam Nurcahyo kepada Kompas.com melalui sambungan telepon, Jumat (24/1/2020) malam.

Menurut dia, paus tersebut pertama kali ditemukan dua warga setempat yang hendak mencari ikan.

Mengetahui ada ikan raksasa itu terdampar, mereka sontak terkejut dan langsung melapor kepada aparat desa setempat.

"Ada dua warga yang pertama kali temukan paus itu, yakni Irfan Kanawadu dan Indra Kanawadu. Mereka temukan tadi siang," ujarnya.

Mendapat laporan itu, polisi dan aparat desa setempat langsung mendatangi lokasi.

Saat diperiksa, paus yang memiliki panjang sekitar 15 meter itu sudah mati.

Adapun penyebab kematiannya hingga saat ini juga belum diketahui.

Penulis : Kontributor Kupang, Sigiranus Marutho Bere | Editor : Robertus Belarminus

https://regional.kompas.com/read/2020/01/25/07150021/ikan-paus-sepanjang-15-meter-terdampar-di-hutan-mangrove-warga-kesulitan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke