Salin Artikel

Berenang di Lubang Galian C, 4 Siswa SMP di Kudus Tewas Tenggelam

Keempat siswa kelas 1 SMP yang berasal dari Desa Klumpit tersebut yakni DR(13), MF(13), MJ(13), dan HR(13).

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kudus, Bergas C Penanggungan menyampaikan, peristiwa itu terjadi pada Rabu sore sekitar pukul 15.00 WIB.

Keempat korban beserta dua rekannya yang lain terlihat bermain di sekitar kubangan bekas pengerukan ekskavator. 

Saat itu, keempat korban terjun dan berenang ke kubangan yang telah dipenuhi air hujan dengan kedalaman 4 meter.

Sementara dua rekan korban hanya melihat dari pinggir kubangan.

"Tak lama kemudian keempat korban terlihat tenggelam hingga akhirnya kedua rekannya berlari meminta pertolongan warga," ujar Bergas saat dihubungi Kompas.com melalui sambungan telepon, Rabu.

Warga yang mengetahui informasi itu bergegas ke lokasi kejadian untuk memberikan pertolongan.


Namun, belum sempat diselamatkan, keempat bocah tersebut ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia.

"Jasad korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Islam Kudus untuk diperiksa. Jasad para korban kemudian diantar ke rumah duka. Para korban meninggal dunia akibat tenggelam di kubangan air sedalam empat meter," ujar Bergas.

Camat Gebog Bambang Gunadi mengatakan, lokasi penambangan tanah urug tersebut sejatinya telah ditutup dengan berbagai pertimbangan dan kesepakatan bersama.

"Ini jadi pembelajaran bersama. Jika memang masih ada aktivitas akan ditindak tegas karena telah melanggar kesepakatan," kata Bambang.

https://regional.kompas.com/read/2020/01/22/21293001/berenang-di-lubang-galian-c-4-siswa-smp-di-kudus-tewas-tenggelam

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke