Salin Artikel

Malam Tahun Baru 2020, GWK Gelar Pesta Kembang Api Terbesar di Bali

Head of Division Marketing Communication & Event GWK, Andre Prawiradisastra mengatakan, ada 20 ribu kembang api yang disiapkan untuk pesta kembang api bertajuk "Bali Countdown 2020" ini.

Pesta kembang api tersebut dibagi menjadi dua sesi. Pertama dilakukan pada 21.00 WITA dengan jumlah yang lebih kecil. Kemudian pesta kembang api utama akan dilakukan pukul 24.00 WITA.

Dalam pesta kembang api di GWK akan ada 20 tipe kembang api yang disiapkan. Kembang api ini akan dinyalakan selama 5 hingga 10 menit.

"Kembang api ini akan dinyalakan mengelilingi patung GWK," katanya Sabtu (28/12/2019).

Pada perayaan pergantian tahun tersebut, GWK menargetkan sebanyak 10 ribu pengunjung.

Sembari menunggu kembang api, pengunjung akan dihibur dengan acara musik di panggung-panggung yang ada.

Diskopantera, Feel Koplo, Joni Agung & Double T serta sederet DJ papan atas Bali akan menghibur pengunjung yang menikmati malam pergantian tahun dari sore.

Andre juga menyampaikan, pada 28 Desember 2019 hingga 5 Januari 2020 akan menampilkan sederet koleksi mobil dan motor klasik yang bertajuk Bali Classic Motor Show 3. Dalam pameran ini akan ada 100 mobil dan 150 motor klasik.

https://regional.kompas.com/read/2019/12/28/20570641/malam-tahun-baru-2020-gwk-gelar-pesta-kembang-api-terbesar-di-bali

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke