Salin Artikel

Sempat Buron di Bali, WN Iran yang Pukul Temannya Ditangkap di Tangerang

DENPASAR, KOMPAS.com - Seorang warga negara asing (WNA) asal Iran, Mehdi Mahmoudi Kalouei (38), selama setahun lebih menjadi buronan Polresta Denpasar.

Pada Kamis (12/12/2019), akhirnya ia ditangkap di Serpong, Tangerang Selatan, Banten.

Kasat Reskrim Polresta Denpasar, Kompol Artha Ariawan, mengatakan, pria tersebut ditangkap atas kasus penganiayaan di Seminyak, Kuta, Kabupaten Badung, Bali, pada 2017 lalu.

Korbannya merupakan temannya sendiri yang juga warga Iran bernama Masoud Khatami (59).

"Dia DPO, terus kita tangkap berdasarkan informasi dari masyarakat," kata Ariawan, di Mapolresta Denpasar, Senin (23/12/2019).

Kasus tersebut terjadi saat pelaku dan korban bertemu di sebuah restoran di Seminyak, Kuta.

Dalam pertemuan tersebut, keduanya membicarakan soal pinjam meminjam mobil. Namun terjadi kesalahpahaman hingga keduanya cekcok.

Pelaku bahkan memukul kepala bagian belakang korban sebanyak lima kali dan bagian dada korban.

“Masalahnya pinjam meminjam kendaraan. Ada miss di sana terkait pengembalian mobil dan akhirnya ada keributan. Motifnya, karena salah paham," kata Ariawan.

Kasus tersebut kemudian dilaporkan ke pihak Polresta Denpasar. Pelaku kabur dan pihak Kepolisian kehilangan jejak.

Maka, pada awal 2018 dikeluarkan daftar pencarian orang (DPO) atas nama pelaku. Hingga pada akhir tahun 2019 ini, pelaku berhasil ditangkap.

https://regional.kompas.com/read/2019/12/23/17203821/sempat-buron-di-bali-wn-iran-yang-pukul-temannya-ditangkap-di-tangerang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke